Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerakan Dapur Umum Buruh Gendong Perempuan Yogyakarta Curi Perhatian Dian Sastro

Kompas.com - 22/07/2021, 16:45 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com- Gerakan Dapur Umum Buruh Gendong Perempuan di Daerah Istimewa (DI) Yogyakarta menarik perhatian artis Dian Sastrowardoyo.

Lewat kitabisa.com, Dian Sastro menyumbang Rp 30 juta untuk gerakan itu pada Senin (19/7/2021).

Inisiator dan Koordinator Dapur Umum Buruh Gendong Perempuan, M Berkah Gamulya, tahu adanya sumbangan dari Dian Sastro setelah melakukan pemeriksaan rutin donasi yang mereka terima di laman crowdfunding tersebut.

"Kami ngecek rutin setiap hari. Lalu terbaca saja, Dian Sastro tidak pakai anonim, pakai nama yang jelas. Transfer berdonasi Rp 30 juta, itu yang lalu kami sampaikan ke publik," kata Berkah saat dihubungi, Kamis (22/7/2021).

Baca juga: Gerakan Rakyat Bantu Rakyat di Yogyakarta, Siapkan Makanan untuk Buruh Gendong di Masa Pandemi

Berkah menyebutkan, sudah coba berkomunikasi dengan Dian Sastro untuk berterima kasih.

Hanya saja, sejauh ini, gerakan ini baru bisa menyampaikan rasa terima kasih lewat media sosial.

"Saya ucapkan terima kasih secara publik mudah-mudahan ada temannya yang menyampaikan," sebut Berkah.

Lebih lanjut Berkah menjelaskan, Gerakan Dapur Umum Buruh Gendong Perempuan dibentuk sejak 2020.

Baca juga: Terima Bantuan dari Dana Kemanusiaan Kompas, Buruh Gendong di Yogya: Maturnuwun...

Awalnya, gerakan ini bertujuan membantu buruh gendong di Yogyakarta yang semakin memprihatinkan hidupnya setelah wabah Covid-19 merebak.

"Sebelum pandemi buruh gendong perempuan sehari minimal penghasilan Rp 50.000. Setelah pandemi maksimal Rp 25.000. Saat ini PPKM darurat atau level, lebih kecil dari Rp 25.000 per hari," katanya.

"Ada yang siang-siang baru dapat Rp 5.000," sambung Berkah.

Untuk membiayai gerakan ini, Berkah dan teman-temannya menerima donasi dari berbagai sumber.

Setelah hampir satu tahun berjalan, setiap hari ini dapur umum ini bisa menyediakan lebih dari 200 porsi makanan untuk buruh gendong di Pasar Beringharjo, Giwangan, Gamping, dan Kranggan.

Belakangan, makanan yang disediakan gerakan ini tidak hanya untuk buruh gendong perempuan.

Baca juga: Kisah Para Buruh Gendong di Solo, Perempuan Perkasa Tulang Punggung Keluarga

Kini, tenaga kesehatan, pasien Covid-19 yang isolasi mandiri, dan orang yang mendampingi pasien Covid-19 juga ikut dibantu.

"Untuk petugas, kami suplai makan malamnya 100 porsi. Kelompok minoritas isoman kita suplai makan 25 per hari," sebut Berkah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Semeru 4 Kali Meletus Pagi Ini

Gunung Semeru 4 Kali Meletus Pagi Ini

Regional
Ban Terbalik, Pencari Batu di Lahat Hilang Terseret Arus Sungai Lematang

Ban Terbalik, Pencari Batu di Lahat Hilang Terseret Arus Sungai Lematang

Regional
Cemburu Istri Hubungi Mantan Suami, Pria di Kabupaten Semarang Cabuli Anak Tiri

Cemburu Istri Hubungi Mantan Suami, Pria di Kabupaten Semarang Cabuli Anak Tiri

Regional
Nasdem dan PKB Silaturahmi Jelang Pilkada di Purworejo, Bahas Kemungkinan Koalisi

Nasdem dan PKB Silaturahmi Jelang Pilkada di Purworejo, Bahas Kemungkinan Koalisi

Regional
Ibu di Bengkulu Jual Anak Kandung Rp 100.000 ke Pacarnya

Ibu di Bengkulu Jual Anak Kandung Rp 100.000 ke Pacarnya

Regional
Bukan Cincin, Jari Pria Ini Terjepit Tutup Botol dan Minta Bantuan Damkar

Bukan Cincin, Jari Pria Ini Terjepit Tutup Botol dan Minta Bantuan Damkar

Regional
Kejari Pontianak Bantah Hambat Perkara Mantan Caleg Tipu Warga Rp 2,3 Miliar

Kejari Pontianak Bantah Hambat Perkara Mantan Caleg Tipu Warga Rp 2,3 Miliar

Regional
Bukan Modus Begal, Pria Terkapar di Jalan dalam Video di TNBBS Ternyata Kecelakaan

Bukan Modus Begal, Pria Terkapar di Jalan dalam Video di TNBBS Ternyata Kecelakaan

Regional
Pj Wali Kota Muflihun Minta Jalan Rusak Segera Diperbaiki, Dinas PUPR Pekanbaru: Secara Bertahap Telah Diperbaiki

Pj Wali Kota Muflihun Minta Jalan Rusak Segera Diperbaiki, Dinas PUPR Pekanbaru: Secara Bertahap Telah Diperbaiki

Regional
Asmara Berujung Maut, Wanita di Wonogiri yang Hilang Sebulan Ternyata Dibunuh Pacar

Asmara Berujung Maut, Wanita di Wonogiri yang Hilang Sebulan Ternyata Dibunuh Pacar

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Regional
Jembatan Menuju Pos Pantau TNI AL di Pulau Sebatik Ambruk, DPRD Desak Segera Bangun Ulang

Jembatan Menuju Pos Pantau TNI AL di Pulau Sebatik Ambruk, DPRD Desak Segera Bangun Ulang

Regional
11 Tokoh Daftar Pilkada 2024 di Partai Golkar Gunungkidul, Ada Bupati Sunaryanta

11 Tokoh Daftar Pilkada 2024 di Partai Golkar Gunungkidul, Ada Bupati Sunaryanta

Regional
Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Regional
Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com