Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nakes di Sragen Pekan Depan Terima Vaksin Dosis Ketiga, Kali Ini Moderna

Kompas.com - 16/07/2021, 20:38 WIB
Dony Aprian

Editor

KOMPAS.com – Vaksinasi dosis ketiga bagi para tenaga kesehatan (nakes) di Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, akan dimulai pekan depan.

Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati mengatakan, seluruh nakes yang sudah terdata Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Sragen akan mendapatkan booster vaksin moderna.

"Vaksinasi tahap tiga kepada nakes moderna sangat mungkin. Kemarin kepala DKK dr. Hargiyanto melaporkan mendapatkan vaksin moderna khusus untuk nakes. Saya juga termasuk karena saya petugas vaksinator," kata Yuni dikutip dari Tribunsolo.com, Jumat (16/7/2021).

Baca juga: Heboh Kades Jenar Sragen Pasang Baliho Berisi Umpat Pejabat, Ini Faktanya

Yuni mengaku, sebagai petugas vaksinator Covid-19 di Kabupaten Sragen, dirinya juga akan mendapatkan vaksinasi dosis ketiga ini.

"Vaksinasi tahap tiga kepada nakes moderna sangat mungkin. Kemarin kepala DKK dr. Hargiyanto melaporkan mendapatkan vaksin moderna khusus untuk nakes. Saya juga termasuk karena saya petugas vaksinator," ujarnya.

Menurut dia, vaksin moderna ini tidak ada perbedaan dengan vaksin tahap satu maupun kedua yang sebelumnya telah disuntikkan.

Para nakes diharuskan mendapatkan suntikan vaksin dosis ketiga karena tingkat risiko terpapar Covid-19 sangat tinggi.

"Kira-kira minggu depan barang kali sudah datang. Yang penting kita sudah melakukan pendataan terhadap nakes. Karena kan mereka terdata mendapatkan insentif setiap bulannya," katanya.

Baca juga: Pendaftaran Vaksinasi Covid-19 di Bali Dilakukan Secara Online, Begini Alurnya...

Sementara itu, vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Sragen sejak awal tahun 2021 telah mencapai 10 persen. Dari data vaksinasi per Kamis (15/7/2021) sudah ada 74.380 orang.

Dikatakan Yuni, pihaknya akan terus melakukan percepatan vaksinasi, sepanjang pasokan vaksin dari pemerintah pusat lancar.

Termasuk vaksinasi yang dilakukan Kodim 0725/Sragen hingga Polres Sragen.

Pihaknya melakukan kerjasama terkait pendataan masyarakat yang divaksin.

Yuni mengatakan cakupan yang ada di Pemda disesuaikan dengan sasaran yakni nakes, pelayan masyarakat dan saat ini lansia.

Sementara vaksinasi di TNI-Polri tidak terlalu dipilah-pilah dan lebih bisa menyeluruh, selama warga Kabupaten Sragen akan dilakukan vaksinasi Covid-19.

Untuk ketersediaan vaksin, Yuni mengatakan vaksin sudah diambil setiap hari Kamis dan akan digunakan pekan depan.

 

 

 

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Nakes di Sragen akan Menerima Vaksin Tahap Ketiga, Diperkirakan Pekan Depan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sempat Kosong, Stok Vaksin Antirabies di Sikka Sudah Tersedia

Sempat Kosong, Stok Vaksin Antirabies di Sikka Sudah Tersedia

Regional
Satreskrim Polres Merauke Tangkap Para Pelaku Jambret yang Beraksi di 6 Titik Berbeda

Satreskrim Polres Merauke Tangkap Para Pelaku Jambret yang Beraksi di 6 Titik Berbeda

Regional
Calon Bupati Independen di Aceh Utara Wajib Kantongi 18.827 Dukungan

Calon Bupati Independen di Aceh Utara Wajib Kantongi 18.827 Dukungan

Regional
Sudah Punya Tokoh Potensial, Partai Demokrat Belum Buka Penjaringan untuk Pilkada Semarang

Sudah Punya Tokoh Potensial, Partai Demokrat Belum Buka Penjaringan untuk Pilkada Semarang

Regional
Pergi ke Sawah, Pencari Rumput di Lampung Tewas Tersambar Petir

Pergi ke Sawah, Pencari Rumput di Lampung Tewas Tersambar Petir

Regional
Tentara Amerika Ditemukan Meninggal di Hutan Karawang, Diduga Terkena Serangan Jantung

Tentara Amerika Ditemukan Meninggal di Hutan Karawang, Diduga Terkena Serangan Jantung

Regional
Pelaku Pembunuhan Perempuan di Polokarto Sukoharjo Ternyata Mahasiswa, Terancam Penjara 20 Tahun

Pelaku Pembunuhan Perempuan di Polokarto Sukoharjo Ternyata Mahasiswa, Terancam Penjara 20 Tahun

Regional
Menteri PAN-RB: Ada 2,3 Juta Formasi PPPK, Terbesar dalam 10 Tahun Terakhir

Menteri PAN-RB: Ada 2,3 Juta Formasi PPPK, Terbesar dalam 10 Tahun Terakhir

Regional
Polisi Geledah Kantor Dinas Pertanian Bengkulu Tengah Terkait Dugaan Korupsi Puskeswan

Polisi Geledah Kantor Dinas Pertanian Bengkulu Tengah Terkait Dugaan Korupsi Puskeswan

Regional
Pencarian Dokter Wisnu yang Hilang di Perairan Lombok Tengah Diperpanjang

Pencarian Dokter Wisnu yang Hilang di Perairan Lombok Tengah Diperpanjang

Regional
Kinerja SPM Tetap Baik, Pemkot Tangerang Diapresiasi Kemendagri

Kinerja SPM Tetap Baik, Pemkot Tangerang Diapresiasi Kemendagri

Regional
Takut Ditangkap Warga, Pelaku Perampokan di Jambi Hamburkan Uang Rp 250 Juta Milik Korban ke Jalan

Takut Ditangkap Warga, Pelaku Perampokan di Jambi Hamburkan Uang Rp 250 Juta Milik Korban ke Jalan

Regional
Pelaku Perampokan Bersenjata Api di Toko Emas Blora Berhasil Ditangkap, Ternyata Komplotan Residivis

Pelaku Perampokan Bersenjata Api di Toko Emas Blora Berhasil Ditangkap, Ternyata Komplotan Residivis

Regional
Mantan Gubernur NTB Hadir dalam Sidang Pencemaran Nama Baik Tuduhan Perselingkuhan

Mantan Gubernur NTB Hadir dalam Sidang Pencemaran Nama Baik Tuduhan Perselingkuhan

Regional
Gerombolan Massa Tawuran di Perkampungan Magelang, Bawa Celurit dan Botol Kaca

Gerombolan Massa Tawuran di Perkampungan Magelang, Bawa Celurit dan Botol Kaca

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com