Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Orang Tewas, Ini Kronologi Kecelakaan Maut di Tol Pemalang, Bus Hindari Truk yang Oleng ke Kanan

Kompas.com - 11/07/2021, 20:30 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Kecelakaan maut terjadi di Tol Pejangan-Pemalang KM 308, Desa Saradan, Kecamatan/Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, Minggu (11/7/2021).

Insiden lalu lintas tersebut melibatkan dua unit kendaraan, yakni bus PO Sudiro Tungga Jaya nopol AD 1626 CU dengan Truk Isuzu Box bernopol B 9281 SXR.

Akibat kecelakaan itu, ada 8 orang yang meninggal dunia. Sedangkan jumlah korban dengan luka ringan dan berat masih belum diketahui.

Baca juga: Kecelakaan Maut Bus Sudiro Tungga Jaya di Tol Pemalang, 8 Orang Tewas

Kapolres Pemalang, AKBP Ronny Tri Prasetyo Nugroho mengatakan, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 11.00 WIB.

Ia mengatakan penyebab kecelakaan berawal saat bus melaju dengan kecepatan tinggi dan terguling karena menghindari truk yang oleng ke kanan.

Bus itu dikemudikan Sigit Prasetyo (26), asal Kabupaten Kebumen. Sedangkan pengemudi truk bernama Gatot Supriyanto (33), asal Pasuruan, Jawa Timur.

Baca juga: Sebar Hoaks Jadi Korban Kecelakaan karena PPKM Darurat, A: Cari Sensasi Saja

Awalnya, bus PO Sudiro Tungga Jaya yang dikemudian Sigit melaju dari arah barat ke timur dengan kecepatan tinggi.

Saat tiba di KM 308 jalur A, bus berusaha menghindari truk yang oleng ke kanan.

"Karena jarak yang berdekatan, bus Sudiro Tungga Jaya membentur bagian bodi belakang sebelah kiri truk boks tersebut," kata Ronny dalam keterangan tertulis yang diterima Tribunnews, Minggu.

"Kemudian bus Sudiro Tungga Jaya oleh ke kiri membentur Godril yang berada di bahu jalan sebelah kiri dan bus Sudiro Tungga Jaya terguling di badan jalan sebelah kiri," tambah dia.

Baca juga: Detik-detik Warga Ambil Paksa Jenazah Korban Kecelakaan Positif Covid-19, Adu Mulut dengan Petugas

Korban dievakusi ke 3 RS

Ilustrasi kecelakaan bus di jalan bebas hambatan. Sumber: Shutterstock Ilustrasi kecelakaan bus di jalan bebas hambatan. Sumber: Shutterstock
Korban meninggal dan luka-luka akibat kecelakaan itu lagsung dilarikan ke tiga rumah sakit di sekitar Pemalang, Jawa Tengah.

"Ada tiga rumah sakit di sekitar Pemalang. Rumah Sakit Siaga Medika, Rumah Sakit Prima Medika dan Rumah Sakit Santa Maria," ujar Petugas Operator Tol Pemalang-Batang, Muhammad Baihaqi saat dikonfirmasi Tribunnews.

Baihaqi mengimbau, bagi warga yang merasa kerabatnya menjadi korban kecelakaan nahas itu bisa langsung mendatangi tiga rumah sakit tersebut.

"Bagi keluarga yang kerabatnya menjadi korban silahkan datang ke tiga rumah sakit itu," ujarnya.

Berdasarkan informasi sementara ada delapan orang meninggal dunia dan belasan lainnya mengalami luka berat dan ringan.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul KRONOLOGI Kecelakaan Bus Sudiro Tungga Jaya di Tol Pejagan-Pemalang, Berikut Identitas Para Korban

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER REGIONAL] Alasan Kapolda Ancam Copot Kapolsek Medan Kota | Duel Bos Sawit dengan Perampok di Jambi

[POPULER REGIONAL] Alasan Kapolda Ancam Copot Kapolsek Medan Kota | Duel Bos Sawit dengan Perampok di Jambi

Regional
Sindir Pemerintah, Warga 'Panen' Ikan di Jalan Berlubang di Lampung Timur

Sindir Pemerintah, Warga "Panen" Ikan di Jalan Berlubang di Lampung Timur

Regional
Pria Ini Curi Sekotak Susu karena Anaknya Menangis Kelaparan, Dibebaskan dan Diberi 13 Kotak

Pria Ini Curi Sekotak Susu karena Anaknya Menangis Kelaparan, Dibebaskan dan Diberi 13 Kotak

Regional
Saat Dua Bule Eropa Ikut Halalbihalal di Magelang, Awalnya Dikira Pesta Pernikahan

Saat Dua Bule Eropa Ikut Halalbihalal di Magelang, Awalnya Dikira Pesta Pernikahan

Regional
Pilkada Nunukan, Ini Syarat Dukungan Jalur Partai dan Independen

Pilkada Nunukan, Ini Syarat Dukungan Jalur Partai dan Independen

Regional
Pilkada Kabupaten Semarang, Belum Ada Partai yang Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati

Pilkada Kabupaten Semarang, Belum Ada Partai yang Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati

Regional
Protes, Pria Berjas dan Berdasi di Palembang Mandi di Kubangan Jalan Rusak

Protes, Pria Berjas dan Berdasi di Palembang Mandi di Kubangan Jalan Rusak

Regional
Sebuah Mobil Terlibat Kecelakaan dengan 4 Motor, Awalnya Gara-gara Rem Blong

Sebuah Mobil Terlibat Kecelakaan dengan 4 Motor, Awalnya Gara-gara Rem Blong

Regional
Rektor Unpatti Bantah Aksi Mahasiswa, Jamin Ada Ruang Aman di Kampus

Rektor Unpatti Bantah Aksi Mahasiswa, Jamin Ada Ruang Aman di Kampus

Regional
Terjadi Lagi, Rombongan Pengantar Jenazah Cekcok dengan Warga di Makassar

Terjadi Lagi, Rombongan Pengantar Jenazah Cekcok dengan Warga di Makassar

Regional
Berhenti di Lampu Merah Pantura, Petani di Brebes Tewas Jadi Korban Tabrak Lari

Berhenti di Lampu Merah Pantura, Petani di Brebes Tewas Jadi Korban Tabrak Lari

Regional
Wisuda di Unpatti Diwarna Demo Bisu Mahasiswa Buntut Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Dosen FKIP

Wisuda di Unpatti Diwarna Demo Bisu Mahasiswa Buntut Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Dosen FKIP

Regional
Pemkab Kediri Bangun Pasar Ngadiluwih Awal 2025, Berkonsep Modern dan Wisata Budaya

Pemkab Kediri Bangun Pasar Ngadiluwih Awal 2025, Berkonsep Modern dan Wisata Budaya

Regional
Ambil Formulir di 5 Partai Politik, Sekda Kota Ambon: Saya Serius Maju Pilkada

Ambil Formulir di 5 Partai Politik, Sekda Kota Ambon: Saya Serius Maju Pilkada

Regional
Banjir Kembali Terjang Pesisir Selatan Sumbar, Puluhan Rumah Terendam

Banjir Kembali Terjang Pesisir Selatan Sumbar, Puluhan Rumah Terendam

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com