Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Viral Istri Gubernur Maluku Joget Tanpa Masker, Pemprov: Tak Sopan kalau Beliau Menolak...

Kompas.com - 10/07/2021, 19:01 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

AMBON,KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Maluku angkat bicara soal video memperlihatkan istri Gubernur, Widya Murad Ismail dan sejumlah istri pejabat, yang viral di media sosial.

Kepala Dinas Kominfo Provinsi Maluku Semmy Huwae mengatakan, video itu diambil sebelum pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Kota Ambon.

"Video tersebut jauh sebelum diberlakukan PPKM saat ini. Itu video lama,” kata Semmy Huwae dalam keterangan tertulis yang disampaikan Humas Pemprov Maluku, Sabtu (10/07/2021).

Menurut Huwae, istri Gubernur Maluku Widya Murad saat itu ikut berjoget karena menanggapi permintaan para undangan.

“Sangat tidak sopan kalau beliau menolak ajakan ibu-ibu lainnya untuk sekadar berjoget, apalagi ini respons suka cita,” katanya.

Baca juga: Cerita Haji Momo Kumpulkan Tabung Oksigen Kosong di Sebatik, Sewa Kapal untuk Isi Ulang di Tarakan

Masyarakat, kata Huwae, juga pasti tahu sepak terjang Widya Murad dalam upaya memerangi stunting di Maluku.

“Terlalu banyak yang sudah dilakukan ibu Widya, jadi masyarakat tidak mungkin bisa dibodohi dengan memviralkan ulang video lama, sebelum PPKM. Mari saling dukung untuk Maluku lebih baik," ajaknya.

Huwae menduga ada pihak yang sengaja ingin menjatuhkan kredibilitas Widya Murad Ismail yang kinerjanya tidak bisa diragukan.

“Prestasi beliau berkeliling Maluku, memerangi gizi buruk, mengupayakan peningkatan ekonomi buat perempuan dan berbagai hal lainnya yang telah dilakukan. Prestasi beliau tidak mungkin bisa dijatuhkan hanya dengan memviralkan kembali video lama ini," jelasnya.

Soal istri gubernur yang berjoget tanpa masker, Huwae menjelaskan, saat lagu itu dinyanyikan penyanyi, para hadirin sedang menyantap makanan yang dihidangkan.

 

Ada sebagian undangan yang telah selesai makan. Para undangan spontan berdiri tanpa memakai masker.

"Yang masih makan spontan berdiri tanpa menggunakan masker, sedangkan yang telah menggunakan masker itu mereka yang telah selesai makan terlebih dulu. Ini aksi spontan," katanya.

Sebuah video memperlihatkan istri Gubernur Maluku Widya Murad Ismail bersama sejumlah istri pejabat lainnya sedang berjoget tanpa memakai masker viral di media sosial pada Sabtu (10/7/2021).

Dalam video itu, Widya Murad Ismail bersama sejumlah istri pejabat terlihat gembira dan menikmati alunan musik.

Video berdurasi satu menit 10 detik itu dibagikan sejumlah akun di media sosial, salah satunya akun Facebook Syamsul Notanubun.

Baca juga: Viral, Video Istri Gubernur Maluku Berjoget Tanpa Masker Tuai Kecaman


Sejak diunggah sembilan jam lalu, video itu dibagikan kembali lebih dari 700 kali dan mendapat 600 komentar.

Dalam unggahan itu, pemilik akun juga menulis keterangan, "Keceriaan dan kebersamaan para ibu-ibu istri pejabat di kafe Maluku Waihaong… kompak selalu yaa ibu-ibu, sebab di balik suksesnya para suami-suami ada doa dan dukungan istri-istri yang hebat #AmbonCityFoMusik".

Setelah diunggah, video itu langsung menuai kecaman dari warganet. Banyak warganet yang menilai video joget istri Gubernur Maluku tanpa mengenakan masker itu sangat tidak etis dilakukan di tengah pandemi.

Dari penelusuran Kompas.com, aksi joget tersebut dilakukan saat acara syukuran pelantikan Bupati Buru Selatan Safitri Malik Soulissa di Islamic Center Ambon pada 26 Juni 2021.

Aksi joget-joget itu dilakukan tepat di depan kafe yang dikelola ibu-ibu PKK Pemprov Maluku. Kafe tersebut berada di kawasan Islamic Center.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

Regional
[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

Regional
Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Regional
Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Regional
Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Regional
19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

Regional
Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Regional
Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Regional
Cemburu Pacarnya 'Di-booking', Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Cemburu Pacarnya "Di-booking", Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Regional
Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Regional
Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Regional
Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com