Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PPKM Darurat, Pengendara Masuk Kabupaten Malang Dicegat dan Dites Swab

Kompas.com - 08/07/2021, 18:14 WIB
Andi Hartik,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Tim gabungan mencegat kendaraan yang keluar di pintu Tol Karanglo, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Kamis (8/7/2021).

Pencegatan itu untuk menekan mobilitas orang di Kabupaten Malang selama periode Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Komandan Kodim 0818 Malang-Batu, Letkol Inf Yusub Doddy Sandra mengatakan, hingga Kamis pukul 12.00 WIB, terdapat 114 kendaraan yang diminta putar balik dari 766 kendaraan yang dicegat.

"114 kendaraan yang sudah putar balik, dari 766 kendaraan," kata Yusub.

Baca juga: Wali Kota Malang: 7 Pasien Covid-19 Meninggal karena RS Penuh

Sementara itu, berdasarkan hasil tes cepat antigen terhadap 48 pengendara, dua orang di antaranya positif Covid-19.

Masing-masing yakni pengendara dari Surabaya dan Bojonegoro.

Keduanya lantas diminta putar balik.

"Jumlah yang positif dua orang dari 48 yang dites tadi, dan sudah dikembalikan ke wilayah masing-masing," kata Yusub.

Baca juga: Sektor Wisata di Blitar Dapat Dispensasi Pajak akibat PPKM Darurat

Sementara itu, Bupati Malang Sanusi mengatakan, pihaknya menyiapkan 50 alat tes cepat antigen.

Jumlah itu akan ditambah sesuai dengan kebutuhan di lapangan.

"Kita siapkan antigen 50, kalau kurang nanti kita siapkan lagi. Dengan demikian, orang yang masuk Kabupaten Malang sudah tidak ada yang positif," kata Sanusi.

Baca juga: Fakta Sejarah, Hari Jadi Ngawi Pernah Diganti gara-gara Kurang Nasionalis

Kapolres Malang AKBP R Bagoes Wibisono mengatakan, pihaknya mendirikan 10 pos cek poin, 7 pos observasi dan 2 pos pembatasan mobilisasi masyarakat.

Tujuannya supaya PPKM Darurat efektif dalam menekan laju pertambahan kasus Covid-19.

Sementara itu, personel yang diterjunkan sebanyak 1.300 orang, terdiri dari TNI, Polri, Satpol PP, tenaga kesehatan dan organisasi masyarakat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Regional
Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Regional
Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Regional
Polres Siak Pasang Stiker 'Cahaya' pada Truk di Jalan Tol Permai

Polres Siak Pasang Stiker "Cahaya" pada Truk di Jalan Tol Permai

Regional
2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

Regional
10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

Regional
Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Regional
Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Regional
Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Regional
RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

Regional
Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Regional
Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Regional
Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com