Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nekat Masuk Demak Tanpa Dokumen Perjalanan, Puluhan Kendaraan Dipaksa Putar Balik

Kompas.com - 06/07/2021, 19:16 WIB
Ari Widodo,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

DEMAK, KOMPAS.com - Puluhan kendaraan terpaksa putar balik ketika memasuki Kota Demak, Jawa Tengah, saat aparat Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Demak Jawa Tengah menyekat pertigaan Bogorame Jalan Sultan Fatah, Selasa (6/7/2021) sore.

Petugas menghentikan setiap kendaraan baik mobil pribadi maupun sepeda motor dari luar kota untuk dimintai kelengkapan surat suratnya.

Para pengendara yang tidak dapat menunjukkan surat tugas, surat keterangan telah divaksin, hasil pemeriksaan Covid-19, serta KTP Demak, langsung diminta putar balik.

"Kita tidak ada toleransi. Tidak dapat menunjukkan surat-surat, langsung kita minta putar balik," kata Kasatlantas Polres Demak AKP Fandy Setiawan.

Baca juga: Lagi, Pemakaman Pasien Covid-19 di Demak Tanpa Prokes

Selain memeriksa kendaraan dari luar kota, petugas juga mendisiplinkan sejumlah pengendara motor yang kedapatan tidak memakai masker.

Mereka yang tidak memakai masker diminta melafalkan Pancasila dan menyanyikan lagu Indonesia Raya.

"Kamu orang Indonesia bukan, pakai maskernya. Jangan main main dengan Covid-19," kata AKP Fandy kepada salah satu pengendara motor yang tidak memakai masker.

Kapolres Demak AKBP Andhika Bayu Adhittama mengatakan, penyekatan dilakukan dalam rangka mendukung PPKM Darurat yang diberlakukan mulai 3 Juli hingga 20 Juli 2021 guna mengurangi mobilisasi warga yang masuk ke Kota Demak.

Baca juga: Jokowi Tinjau Pembangunan Tol Semarang-Demak, Diharapkan Kurangi Macet dan Cegah Rob

Penutupan akses jalan masuk ke Kota demak diberlakukan mulai Senin – Jumat mulai 14.00 WIB hingga 06.00 WIB.

Sedangkan pada Sabtu dan Minggu akses masuk Kota Demak ditutup selama 24 jam.

Penyekatan ini untuk mengurangi mobilisasi, baik kendaraan roda empat maupun roda dua serta warga yang jalan jalan ke Kota Demak. Harapannya, mereka akan kembali dan tidak keluar rumah,” kata Andhika.

Adapun titik penutupan arus dari arah Semarang masuk ke Kota Demak berada di pertigaan Bogorame Jalan Sultan Fatah Demak.

Sedangkan dari arah Kudus penutupan dilakukan di pertigaan Jebor.

Baca juga: Demak Zona Merah, Jalan Protokol Ditutup dan Belasan Desa Lockdown Mikro

Selain itu, akses dalam kota menuju kawasan Alun alun Demak atau Simpang Enam Demak juga ditutup dari berbagai arah.

“Jalur utama masuk alun alun, semua ditutup, sehingga tidak ada yang bisa masuk,”tandas Andhika.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Regional
Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Regional
39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

Regional
Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Regional
Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Regional
Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Regional
Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Regional
Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Regional
Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Regional
Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Regional
Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Buntut Kasus Korupsi Retribusi Tambang Pasir, Kades di Magelang Diberhentikan Sementara

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com