Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkab Bogor Tambah Kuburan Khusus Covid-19 di 10 Kecamatan

Kompas.com - 28/06/2021, 07:16 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Angka penularan virus corona atau Covid-19 di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, mengalami peningkatan yang kian mengkhawatirkan.

Jumlah kematian akibat Covid-19 juga meningkat seiring penambahan kasus baru.

Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Bogor sudah menyiapkan tempat pemakaman umum (TPU) bagi jenazah pasien Covid-19.

"Disiapkan 10 TPU yang tersebar di 10 kecamatan se-Kabupaten Bogor," ujar Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor Burhanudin melalui keterangan tertulis, Senin (28/6/2021).

Baca juga: Gelombang Kedua Vaksinasi Warga 18 Tahun ke Atas di Kota Bogor Dibuka untuk 6.000 Orang

Burhan menjelaskan bahwa langkah itu dibutuhkan sebagai bentuk antisipasi peningkatan fatalitas di tengah ledakan kasus Covid-19 di Kabupaten Bogor.

Adapun 10 TPU untuk jenazah pasien Covid-19 itu yakni, TPU Pondok Rajeg di Kecamatan Cibinong, TPU Tajurhalang di Kecamatan Tajurhalang, TPU Ciomas di Kecamatan Ciomas, TPU Cicadas di Kecamatan Gunungputri dan TPU Cipenjo di Kecamatan Cileungsi.

Kemudian, TPU Singasari di Kecamatan Jonggol, TPU Jabon Mekar di Kecamatan Parung, TPU Rancabungur di Kecamatan Rancabungur, TPU Galuga di Kecamatan Cibungbulang, dan TPU Gorowong di Kecamatan Parungpanjang.

"10 TPU ini tentunya untuk mempersiapkan dan mengantisipasi peningkatan kasus kematian pasien Covid-19," kata dia.

Baca juga: Kisah Gadis Pemalu yang Jadi Juara di Ajang Olimpiade PAI

Burhan yang juga sebagai Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor ini memerintahkan kepada para camat supaya mengantisipasi penolakan warga atas penggunaan lahan di TPU tersebut.

Sebab, lahan makam tambahan itu akan digunakan untuk penduduk yang meninggal akibat Covid-19.

"Kemudian mengomunikasikan ketersediaan TPU, sehingga jenazah pasien Covid-19 bisa dimakamkan sesuai wilayahnya masing-masing," kata Burhan.

Baca juga: Dirut RSHS Jadi Kadinkes Jabar, Ridwan Kamil Langsung Beri Tugas

Adapun jumlah kasus harian Covid-19 di Kabupaten Bogor masih terus bertambah hingga mencatat rekor setiap harinya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terjerat Kasus Fidusia, Seorang PNS di Salatiga Ditangkap Polisi

Terjerat Kasus Fidusia, Seorang PNS di Salatiga Ditangkap Polisi

Regional
Kakek yang Hilang di Pantai Rogan Flores Timur Ditemukan Meninggal Dunia

Kakek yang Hilang di Pantai Rogan Flores Timur Ditemukan Meninggal Dunia

Regional
Perampok Bersenjata Api yang Gasak Toko Emas di Blora Masih Buron

Perampok Bersenjata Api yang Gasak Toko Emas di Blora Masih Buron

Regional
Dugaan Dosen Joki di Untan Pontianak, Mahasiswa Tidak Kuliah tapi Tetap Dapat Nilai

Dugaan Dosen Joki di Untan Pontianak, Mahasiswa Tidak Kuliah tapi Tetap Dapat Nilai

Regional
Lebaran Kelar, Harga Bumbu Dapur Terus Melambung di Lampung

Lebaran Kelar, Harga Bumbu Dapur Terus Melambung di Lampung

Regional
Dendam dan Sakit Hati Jadi Motif Pembunuhan Wanita Penjual Emas di Kapuas Hulu

Dendam dan Sakit Hati Jadi Motif Pembunuhan Wanita Penjual Emas di Kapuas Hulu

Regional
Kerangka Manusia Kenakan Sarung dan Peci Ditemukan di Jalur Pendakian Gunung Slamet Tegal, seperti Apa Kondisinya?

Kerangka Manusia Kenakan Sarung dan Peci Ditemukan di Jalur Pendakian Gunung Slamet Tegal, seperti Apa Kondisinya?

Regional
Bupati Purworejo Temui Sri Sultan, Bahas soal Suplai Air Bandara YIA

Bupati Purworejo Temui Sri Sultan, Bahas soal Suplai Air Bandara YIA

Regional
Prabowo Minta Pendukungnya Batalkan Aksi Damai di MK Hari Ini, Gibran: Kita Ikuti Aja Arahannya

Prabowo Minta Pendukungnya Batalkan Aksi Damai di MK Hari Ini, Gibran: Kita Ikuti Aja Arahannya

Regional
Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Kilas Daerah
Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Regional
Di Hadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni  Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Di Hadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Regional
Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu, Saya Belikan

Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu, Saya Belikan

Regional
Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Regional
Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com