Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dituding Jarang Komunikasi dengan Gubernur Papua, Sekda: Beliau Sakit, yang Bisa Saya Handle, Saya Tangani

Kompas.com - 25/06/2021, 18:25 WIB
Robertus Belarminus

Editor

KOMPAS.com - Sekda Papua, Dance Yulian Flassy, membantah jarang berkomunikasi dengan Gubernur Papua Lukas Enembe.

Untuk pekerjaannya sebagai bawahan gubernur, Flassy menegaskan sebisa mungkin menyelesaikannya tanpa menganggu fokus Lukas Enembe yang tengah berobat.

"Beliau itu jangan saya ganggu, beliau sakit sehingga jangan diganggu. Hal-hal yang bisa saya handle, ya saya tangani," kata Flassy, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Jumat (25/6/2021).

Juru Bicara Gubernur Papua, Muhammad Rifai Darus sebelumnya menyebut, Sekda jarang berkomunikasi dengan Lukas Enembe yang merupakan atasannya.

Baca juga: Polemik Penunjukan Plh Gubernur Papua, Sekda Disebut Jarang Berkomunikasi

Flassy mengaku, dia cukup intens berkomunikasi dengan Gubernur Papua Lukas Enembe.

"Komunikasi saya dengan beliau (Lukas Enembe) lancar," kata Flassy, 

Namun, karena Gubernur Lukas Enembe tengah menjalani pengobatan, ia tidak ingin menganggu.

Terkait penunjukannya sebagai Plh Gubernur Papua, Flassy menolak mengomentari hal tersebut.

"Itu tanya ke Kemendagri, itu keputusan pemerintah," kata dia.

Penunjukan Sekda Papua, Dance Yulian Flassy, sebagai pelaksana harian (Plh) Gubernur Papua oleh Kementerian Dalam Negeri, kini menjadi polemik.

Juru Bicara Gubernur Papua Muhammad Rifai Darus menyebutkan, penunjukan tersebut dilakukan tanpa koordinasi dengan Lukas Enembe yang kini berada di Singapura untuk menjalani pengobatan.

Bahkan, ia menyebut Dance Yulian Flassy selama menjalankan tugasnya sebagai Sekda jarang berkomunikasi dengan Lukas Enembe yang merupakan atasannya.

Baca juga: Kronologi Gubernur Jatim Khofifah 2 Kali Terinfeksi Covid-19, Hanya Berjarak 5 Bulan

"Kami melihat bahwa dibutuhkannya koordinasi dan komunikasi. Oleh karena itu, indikasinya malaadministrasi ini karena kurangnya komunikasi," kata Rifai, di Jayapura, Jumat (25/6/2021).

Rifai menuding, sebagai bawahan, Dance Yulian Flassy tidak pernah melaporkan hasil kerjanya ke Lukas Enembe.

"Seharusnya ada koordinasi dan komunikasi, tapi kenyataannya tidak seperti itu," kata dia.

(KOMPAS.COM/DHIAS SUWANDI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com