Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta Wanita Hamil Dibunuh dan Dikubur di Halaman Rumah, Pelaku Suaminya Sendiri

Kompas.com - 24/06/2021, 19:53 WIB
Setyo Puji

Editor

KOMPAS.com - Nasib naas dialami seorang perempuan berinisial SA (25), warga Desa Karya Indah, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Riau.

Pasalnya, ia ditemukan tewas dengan kondisi terkubur di halaman rumahnya.

Tragisnya, saat ditemukan itu korban diketahui sedang hamil tujuh bulan.

Setelah dilakukan penyelidikan, polisi akhirnya berhasil mengungkap kasus temuan mayat tersebut.

Korban ternyata dibunuh oleh suaminya sendiri berinisial AIP.

Baca juga: Wanita Hamil Dikubur di Galian Septic Tank, Kakak: Selama Siti Hilang Kami Tak Curigai Suami

Berawal dari mimpi sang kakak

Kasus pembunuhan tersebut terungkap setelah keluarga curiga karena lama tak ada kabar dari korban dan suaminya.

Korban diketahui menghilang dari rumah sejak 21 Mei 2021. Meski berbagai upaya pencarian sudah dilakukan tapi tak membuahkan hasil.

Sekitar dua minggu kemudian, kakak kandung korban bermimpi melihat adiknya berada di depan rumahnya.

Karena penasaran, keluarga kemudian mendatangi rumah korban yang telah kosong tersebut untuk dilakukan pemeriksaan.

Setelah itu, pihak keluarga berinisiatif menanyakan kepada tukang gali lubang di depan rumah korban karena curiga dengan adanya bekas galian.

"Dia (Junaidi) bilang di rumah tidak ada apa-apa, cuma disuruh (suami korban) gali lubang septic tank depan rumah. Kami yakin korban dibunuh," ujar adik ipar korban, Cipto saat diwawancarai wartawan, Selasa (8/6/2021).

Baca juga: Pembunuh Wanita Hamil yang Jenazahnya Terkubur di Septic Tank Ditangkap, Ternyata Suami Korban

Tercium bau menyengat

Setelah dilakukan pemeriksaan, ternyata kecurigaan keluarga benar. Bekas galian lubang septic tank di depan rumahnya tersebut mengeluarkan aroma tak sedap seperti mayat yang sudah membusuk saat dilakukan penggalian.

Setelah itu, keluarga melaporkannya ke polisi.

"Lubang septic tank kemudian digali dan ditemukan jasad korban. Jasad korban kemudian kita bawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau di Pekanbaru untuk dilakukan otopsi," terang Kapolsek Tapung Kompol Sumarno, Rabu (9/6/2021).

Terkait temuan mayat itu, polisi langsung melakukan pendalaman penyelidikan. Sebab, ditemukan adanya kejanggalan terhadap penyebab kematian korban.

Baca juga: Detik-detik Kakak Temukan Adiknya yang Hamil 7 Bulan Tewas Terkubur di Septic Tank Depan Rumah

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

JATENG/4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

JATENG/4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

Regional
Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Regional
Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Regional
39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

Regional
Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Regional
Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Digigit Anjing Tetangga, Warga Sikka Dilarikan ke Puskesmas

Regional
Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Elpiji 3 Kg di Kota Semarang Langka, Harganya Tembus Rp 30.000

Regional
Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Motor Dibegal di Kemranjen Banyumas, Pelajar Ini Dapat HP Pelaku

Regional
Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Penipuan Katering Buka Puasa, Pihak Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Suara

Regional
Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Setelah 2 Tahun Buron, Pemerkosa Pacar di Riau Akhirnya Ditangkap

Regional
Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Cemburu, Pria di Cilacap Siram Istri Siri dengan Air Keras hingga Luka Bakar Serius

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com