Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Sampah APD Berserakan di TPU Pondok Rajeg Cibinong, Ini Penjelasan Polisi

Kompas.com - 19/06/2021, 23:12 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Dony Aprian

Tim Redaksi

KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Sebuah foto yang memperlihatkan sampah bekas alat pelindung diri (APD) Covid-19 berserakan di TPU Pondok Rajeg, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, viral di media sosial, Sabtu (19/6/2021).

Foto tersebut diunggah akun Instagram @bogor24update. 

"Penampakan bekas APD yang berserakan di TPU Pondok Rajeg. Berdasarkan penuturan @larasdilla saat dia ke makam suaminya, dia melihat bekas APD berserakan di makam. Ada APD bekas yang kotor, bertebaran dan sampah plastik," tulis akun tersebut.

"Belum jelas kapan dibuangnya APD itu, namun penuturan pengirim 19 Juni 2021 pagi, APD itu masih berserakan," jelas akun itu disertai serangkaian foto APD yang masih utuh.

Baca juga: Warga Bantul Nekat Makamkan Jenazah Covid-19 Tanpa APD

Kapolek Cibinong AKP Bayu Tri Nugraha mengaku telah mengerahkan personelnya ke lokasi pemakaman untuk memastikan kebenaran informasi itu.

"Sudah dicek anggota ke lokasi di mana bekas APD tersebut berserakan," ucap Bayu melalui keterangan tertulisnya, Sabtu.

Dari hasil pengecekan, lanjut Bayu, tidak ditemukan adanya bekas APD yang berserakan.

Berdasarkan keterangan pihak makam, APD itu bekas digunakan oleh petugas yang selesai menguburkan jenazah Covid-19.

Usai dipakai petugas makam, APD berupa baju hazmat tersebut memang hendak dimusnahkan dengan cara dibakar.

Baca juga: Viral, Saking Padatnya, Tim Pemakaman Pasien Covid-19 Tertidur Pulas Mengenakan APD

Sayangnya, belum sempat dimusnahkan, seorang pengunjung makam langsung mengabadikan sampah APD tersebut dan mengunggahnya di media sosial tanpa bertanya terlebih dahulu.

"Fakta sebenarnya yang diperoleh dari pimpinan makam Pondok Rajeg, bahwa pada pukul 14.00 WIB sedang melaksanakan pemakaman dan petugas sedang istirahat sehingga belum sempat dibereskan, dikarenakan para petugas makam harus langsung kembali memakamkan jenazah yang lokasinya berderetan," ungkapnya.

Menurut Bayu, pengunjung makam tersebut khawatir sehingga menduga tumpukan APD itu sengaja dibuang petugas.

"APD (yang masih utuh) itu difoto oleh seorang ibu-ibu dan sengaja meng-update-nya di media sosial hingga viral," ucapnya.

Bayu memastikan, baju hazmat yang bekas dipakai itu telah dimusnahkan dengan cara di bakar.

"Yang jelas sekarang kondisi makam sudah dalam keadaan bersih," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ditunjuk PAN, Bima Arya Siap Ikut Kontestasi Pilkada Jabar 2024

Ditunjuk PAN, Bima Arya Siap Ikut Kontestasi Pilkada Jabar 2024

Regional
Diduga Depresi Tak Mampu Cukupi Kebutuhan Keluarga, Pria di Nunukan Nekat Gantung Diri, Ditemukan oleh Anaknya Sendiri

Diduga Depresi Tak Mampu Cukupi Kebutuhan Keluarga, Pria di Nunukan Nekat Gantung Diri, Ditemukan oleh Anaknya Sendiri

Regional
Sikapi Pelecehan Seksual di Kampus, Mahasiswa Universitas Pattimura Gelar Aksi Bisu

Sikapi Pelecehan Seksual di Kampus, Mahasiswa Universitas Pattimura Gelar Aksi Bisu

Regional
Isi BBM, Honda Grand Civic Hangus Terbakar di SPBU Wonogiri, Pemilik Alami Luka Bakar

Isi BBM, Honda Grand Civic Hangus Terbakar di SPBU Wonogiri, Pemilik Alami Luka Bakar

Regional
Kartu ATM Tertinggal, Uang Rp 5 Juta Milik Warga NTT Ludes

Kartu ATM Tertinggal, Uang Rp 5 Juta Milik Warga NTT Ludes

Regional
Jadwal Kereta Majapahit Ekonomi dan Harga Tiket Malang-Pasar Senen PP

Jadwal Kereta Majapahit Ekonomi dan Harga Tiket Malang-Pasar Senen PP

Regional
Dianggarkan Rp 30 M, Pembangunan Tanggul Permanen Sungai Wulan Demak Ditarget Kelar Pertengahan 2024

Dianggarkan Rp 30 M, Pembangunan Tanggul Permanen Sungai Wulan Demak Ditarget Kelar Pertengahan 2024

Regional
Penumpang Kapal Terjebak 5 Jam di Merak, BPTD Akan Tegur Operator ASDP

Penumpang Kapal Terjebak 5 Jam di Merak, BPTD Akan Tegur Operator ASDP

Regional
Raih Gelar S3 dengan IPK sempurna, Mbak Ita Bakal Ikut Wisuda Ke-174 Undip Semarang

Raih Gelar S3 dengan IPK sempurna, Mbak Ita Bakal Ikut Wisuda Ke-174 Undip Semarang

Regional
Pelaku Penusukan Mantan Istri di Semarang Dibekuk, Kaki Kanannya Ditembak

Pelaku Penusukan Mantan Istri di Semarang Dibekuk, Kaki Kanannya Ditembak

Regional
Debt Collector dan Korban Pengadangan di Pekanbaru Berdamai

Debt Collector dan Korban Pengadangan di Pekanbaru Berdamai

Regional
Mantan Pj Bupati Sorong Divonis 1 Tahun 10 Bulan dalam Kasus Korupsi

Mantan Pj Bupati Sorong Divonis 1 Tahun 10 Bulan dalam Kasus Korupsi

Regional
Alasan Golkar Lirik Irjen Ahmad Luthfi Maju di Pilgub Jateng 2024

Alasan Golkar Lirik Irjen Ahmad Luthfi Maju di Pilgub Jateng 2024

Regional
Tarik Minat Siswa Belajar Bahasa Jawa, Guru SMP di Cilacap Gunakan Permainan Ular Tangga

Tarik Minat Siswa Belajar Bahasa Jawa, Guru SMP di Cilacap Gunakan Permainan Ular Tangga

Regional
Pj Gubernur Al Muktabar Tegaskan Bank Banten Punya Performa Baik dan Sehat

Pj Gubernur Al Muktabar Tegaskan Bank Banten Punya Performa Baik dan Sehat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com