Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Covid-19 Terus Melonjak, BOR RS di Kota Tegal Capai 82 Persen

Kompas.com - 16/06/2021, 08:38 WIB
Tresno Setiadi,
Dony Aprian

Tim Redaksi

TEGAL, KOMPAS.com - Kepala Dinas Kesehatan Kota Tegal dr. Sri Primawari menyebut tingkat keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) di tiga rumah sakit rujukan terus melonjak seiring peningkatan kasus Covid-19.

"Sudah 82,90 persen dari 198 tempat tidur isolasi di rumah sakit telah terisi," kata Prima saat ditemui di ruang kerjanya sebagai Plt Direktur RSUD Kardinah Kota Tegal, Selasa (15/6/2021).

Prima mengatakan, saat ini fasilitas intensive care unit (ICU) juga sudah hampir penuh.

"Untuk ruang isolasi ICU, BOR-nya mencapai 95,45 persen dari total kapasitas 22 tempat tidur," kata Prima.

Baca juga: Curiga Covid-19 Varian India Jangkiti Warga, Tegal Akan Kirim Spesimen Swab untuk Pemeriksaan Sekuens Genomik

Data yang dibagikan Prima per Selasa (16/6/2021), merinci keterisian tiga rumah sakit rujukan dengan satu tempat isolasi terpusat Rusunawa Tegalsari.

Satu rumah sakit tingkat keterisian tempat tidur sudah mencapai 100 persen, yakni RSUI Harapan Anda.

Sebanyak 62 tempat tidur serta ruang ICU dengan 10 tempat tidur sudah penuh.

Kemudian di RSUD Kardinah, tingkat keterisian tempat tidur ruang isolasi pasien mencapai 62,5 persen dari total 35 tempat tidur.

Sedangkan sembilan tempat tidur di ICU juga sudah terisi pasien.

Selanjutnya, di RS Mitra Keluarga, tingkat keterisiannya sudah 93,67 persen dari dari total 37 tempat tidur ruang isolasi.

Sedangkan tempat tidur di ruang ICU tingkat keterisiannya 66,6 persen dari kapasitas tiga tempat tidur.

Baca juga: BOR RS Rujukan Covid-19 Dekati 60 Persen, Sekda DIY: Sudah Cukup Genting

Untuk tempat isolasi terpusat di Rusunawa Tegalsari, Tegal Barat, jumlah pasien juga terus meningkat.

Dari total kapasitas 64 orang, sudah terisi 25 orang dari sebelumnya 17 orang di hari minggu.

Menurut Prima, meningkatnya BOR karena jumlah kasus terus meningkat pasca libur Lebaran dengan mayoritas adalah klaster keluarga.

"Nanti kita tambah lagi untuk memperkecil BOR. Kita juga akan tambah kapasitas di tempat isolasi terpusat dari 64 bed menjadi 88 bed. Apabila penuh, kita akan buka GOR Tegal Selatan," katanya

Prima menambahkan, kenaikan kasus signifikan terjadi sejak sembilan hari terakhir.

Rata-rata penambahan kasus baru mencapai 13 orang dari sebelumnya empat orang.

Penambahan kasus harian tertinggi terjadi pada 11 Juni, yakni sebanyak 37 orang.

"Ada peningkatan harian dari tanggal 7 ada 10 kasus dan paling banyak tanggal 11 tambah 37 kasus," kata Prima.

Sementara itu, kasus Covid-19 di Kota Tegal tercatat 2.488 dengan kasus aktif ada 146 warga Kota Tegal. Di mana 31 orang dirawat, 115 isolasi mandiri, 155 meninggal dunia, dan 2.187 sembuh.

Dinas Kesehatan juga mencatatkan kasus Covid-19 warga ber-KTP luar Kota Tegal dengan total 1.020 kasus positif dengan kasus aktif 472.

Dengan rincian, 63 dirawat, 409 isolasi mandiri, 362 sembuh, dan 186 meninggal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Buru Pelaku Pembacokan yang Tuduh Korban Mencuri Sawit

Polisi Buru Pelaku Pembacokan yang Tuduh Korban Mencuri Sawit

Regional
Meski Masuk Bursa Pilkada Jateng, Dico Diminta Jadi Calon Bupati Kendal Lagi

Meski Masuk Bursa Pilkada Jateng, Dico Diminta Jadi Calon Bupati Kendal Lagi

Regional
Polda Bengkulu Sita 2.000 Motor akibat Knalpot 'Brong' dan Balap Liar

Polda Bengkulu Sita 2.000 Motor akibat Knalpot "Brong" dan Balap Liar

Regional
Listrik Sering Mati, Warga OKU Demo PLN Bawa Satu Truk Barang Elektronik Rusak

Listrik Sering Mati, Warga OKU Demo PLN Bawa Satu Truk Barang Elektronik Rusak

Regional
Kasus Pemalsuan Nilai di Untan, Oknum Dosen Usulkan Mahasiswa Tak Pernah Kuliah untuk Seminar Proposal

Kasus Pemalsuan Nilai di Untan, Oknum Dosen Usulkan Mahasiswa Tak Pernah Kuliah untuk Seminar Proposal

Regional
Diguyur Hujan Deras, Ratusan Rumah di Sikka Terendam Banjir

Diguyur Hujan Deras, Ratusan Rumah di Sikka Terendam Banjir

Regional
Penjelasan DPRD Kota Serang soal Anggaran Baju Dinas Rp 360 Juta

Penjelasan DPRD Kota Serang soal Anggaran Baju Dinas Rp 360 Juta

Regional
Kabupaten Natuna Berstatus Siaga Darurat Bencana Kekeringan

Kabupaten Natuna Berstatus Siaga Darurat Bencana Kekeringan

Regional
Ayah dan Anak Nekat Curi Solar Milik PLN di Tapal Batas Sota Merauke

Ayah dan Anak Nekat Curi Solar Milik PLN di Tapal Batas Sota Merauke

Regional
Laporkan Pacar Anaknya atas Kasus Pencabulan, Ayah Korban Ternyata Ikut Memerkosa

Laporkan Pacar Anaknya atas Kasus Pencabulan, Ayah Korban Ternyata Ikut Memerkosa

Regional
Ditagih Belanjaan Sembako Rp 45 Juta, IRT Pelaku Penipuan Maki Korban

Ditagih Belanjaan Sembako Rp 45 Juta, IRT Pelaku Penipuan Maki Korban

Regional
Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado Diperpanjang, Abu Vulkanik Gunung Ruang Ganggu Penerbangan

Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado Diperpanjang, Abu Vulkanik Gunung Ruang Ganggu Penerbangan

Regional
Hujan Disertai Angin di Semarang, Puluhan Rumah Roboh dan Pohon Tumbang

Hujan Disertai Angin di Semarang, Puluhan Rumah Roboh dan Pohon Tumbang

Regional
Sambut HUT Ke-76 Provinsi Sumut, Pj Gubernur Hassanudin: Momen Ini Jadi Ajang Evaluasi dan Introspeksi

Sambut HUT Ke-76 Provinsi Sumut, Pj Gubernur Hassanudin: Momen Ini Jadi Ajang Evaluasi dan Introspeksi

Regional
Korban Banjir di Lebong Bengkulu Butuhkan Air Bersih dan Pangan

Korban Banjir di Lebong Bengkulu Butuhkan Air Bersih dan Pangan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com