MEDAN, KOMPAS.com - Ratusan driver ojek online mengantre di gerai makanan McDonald's Jalan Sisingamangaraja, Medan, pada Rabu (9/6/2021) siang.
Antrean panjang yang menyebabkan kemacetan lalu lintas itu diduga karena membludaknya orderan menu spesial BTS Meal.
Di tengah kerumunan di masa pandemi Covid-19 itu, terdengar teriakan berulang kali yang menyatakan sudah lebih dari tiga jam menunggu.
Baca juga: Satgas Covid-19 Hentikan Pesanan Menu BTS Meal di Gerai McD Kota Serang
Kerumunan itu tak terelakkan karena mereka datang dari berbagai lokasi.
Seorang driver ojek online (ojol), Andi, mengatakan, dirinya sudah 2,5 jam menunggu dan terpaksa berdiri antre karena mendapat order sebanyak tiga paket.
Baca juga: Sudah Pesan BTS Meal Lewat Drive Thru, Pesan Juga dari Ojol..
"Sudah 2,5 jam nunggu, berdiri antre gini. Kalau tak gini, takutnya enggak dapat," katanya.
Andi mengaku dari Gedung Johor, sekitar 8 km dari lokasi McDonald's di Jalan Sisingamangaraja, Medan.
Dia mengaku biasanya hanya mendapat order makanan dari sekitar Gedung Johor. "Tapi, ini karena orderan banyak, maka kami pun ketarik ke sini," katanya.
Hal serupa diungkapkan Onward Denekin Siahaan, driver ojol yang lainnya.
Dia mengaku sudah menunggu tiga jam. Menurutnya, order menu BTS Meal hari ini adalah yang tertinggi. Driver ojol dari beberapa titik juga ditarik ke lokasi ini.
"Kami kan dapat orderan, makanya ke sini. Kalo kami cancel, 3,5 jam lagi kami baru bisa dapat order. Jadi mau tak mau kami terima," katanya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.