Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kanit Intel di Papua Barat Dianiaya Warga, Bermula Kecelakaan yang Tewaskan ASN

Kompas.com - 02/06/2021, 09:03 WIB
Pythag Kurniati

Editor

SORONG, KOMPAS.com - Kanit Intel Polsek Moraid, Sorong, Papua Barat, Bripka Miswanto menjadi korban penganiayaan oleh sekelompok warga.

Peristiwa dipicu insiden kecelakaan antara seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) berinisial NY (48) dengan mobil Hilux yang dikendarai T (40).

NY akhirnya tewas setelah sempat dirawat di rumah sakit.

Baca juga: Seorang ASN Tewas akibat Kecelakaan, Warga Aniaya Kanit Intel dan Rusak Mapolsek Moraid

Ada kabar sopir mobil disembunyikan

IlustrasiShutterstock Ilustrasi

Setelah NY meninggal, sekelompok warga mendatangi kantor Polsek Moraid dan melakukan perusakan dengan melempari batu.

Mereka juga menganiaya Bripka Miswanto karena dianggap menyembunyikan sopir Hilux.

"Sebelumnya ada beredar kabar bahwa pelaku sopir Hilux disembunyikan Kanit Intel Polsek Moraid sehingga masyarakat langsung mencari Kanit Intel dan melakukan penganiayaan. Namun, berhasil diselamatkan oleh masyarakat sekitar polsek," ujar Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol Adam Erwin Rabu (2/6/2021).

Pascainsiden tersebut, Kapolres Sorong didampingi Dirpolairud Polda Papua Barat dan Danyon B Brimob Sorong meninjau langsung tempat kejadian perkara (TKP).

Saat ini kondisi di Polsek Moradi dilaporkan aman dan kondusif.

Baca juga: Marah pada Mensos Risma dan Ancam Lempar Kursi ke Staf Kemensos, Bupati Alor: Tidak Ada yang Lebih Hebat di Negeri Ini

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com