Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketua PDI-P Solo Anggap Ganjar Tak Melenceng dari Tugasnya sebagai Petugas Partai

Kompas.com - 31/05/2021, 19:42 WIB
Teuku Muhammad Valdy Arief

Editor

KOMPAS.com- Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) FX Hadi Rudyatmo menjelaskan maksud ketua umumnya Megawati Soekarnoputri soal "petugas partai".

Dalam pengarahan kader yang disampaikan beberapa hari lalu, Megawati meminta kadernya mundur jika tidak ingin menjadi petugas partai.

Menurut Rudy, sapaan FX Hadi Rudyatmo, petugas partai yang dimaksud ketua umumnya adalah kader PDI-P di kepengurusan partai, legislatif, dan eksekutif.

Baca juga: Sepakat dengan Megawati, Ganjar: Harus Nurut, Tegak Lurus

Kader "partai banteng" di tiga tempat itu diberi tugas merebut kekuasaan untuk menyejahterakan rakyat.

Pernyataan Megawati dianggap Rudy tidak ada kaitannya dengan ketegangan yang melibatkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPC) PDI-P Jawa Tengah Bambang Wuryanto, dan Ketua Dewan Pimpinan Pusat PDI-P Puan Maharani.

"Tidak ada kaitannya dengan masalah Mas Ganjar, Mbak Puan, dan Mas Pacul (Bambang Wuryanto)," kata Ganjar saat diwawancarai Kompas TV, Senin (31/5/2021).

Rudy juga menyebut, pernyataan Megawati itu bukan ditujukan ke Ganjar. Pasalnya, Ganjar dipandangnya tidak pernah membangkang dari tugasnya sebagai petugas partai.

Baca juga: Ganjar Mengaku Tak Berkonflik dengan Puan, Bambang Pacul: Biarkan Mengalir, Saya Ungkapkan Fakta

Aktivitas Ganjar di media sosial yang sempat dipermasalahkan Bambang Wuryanto dinilai bukan bentuk pembangkangan.

Rudy menganggap, Ganjar aktif di media sosial bukan karena berambisi menjadi calon presiden.

"Dia main medsos karena hari ini dunianya medsos," sebut Rudy. "Pak Ganjar tidak berambisi menjadi capres," sambungnya.

Kegiatan Ganjar selama ini, disebutnya, berbeda yang dilakukan mantan Wakil Gubernur Jawa Tengah Rustiningsih.

Rustiningsih dianggap telah membelot setelah maju sebagai calon gubernur Jawa Tengah pada Pilkada 2013 lewat dukungan partai lain setelah tidak diusung PDI-P.

"Pengamatan saya, Mas Ganjar tegak lurus dengan Ketum," sebut Rudy.

Baca juga: Ganjar Buka Suara soal Batalnya Pertemuan dengan Zulkifli Hasan di Jateng

Lebih lanjut, Rudy juga berharap, ketegangan antara Ganjar, Puan, dan Bambang segera mereda.

Bambang sebagai ketua PDI-P Jawa Tengah diharapkan segera memanggil Ganjar untuk bertemu dan menyelesaikan masalah secara internal.

"Ini wajib hukumnya," sebutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Diduga Direncanakan

Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Diduga Direncanakan

Regional
Polisi Sebut Hasil Otopsi Kematian Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar karena Dicekik

Polisi Sebut Hasil Otopsi Kematian Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar karena Dicekik

Regional
Sering Campuri Urusan Rumah Tangga Anaknya, Mertua di Kendari Tewas Dibunuh Begal Suruhan Menantu

Sering Campuri Urusan Rumah Tangga Anaknya, Mertua di Kendari Tewas Dibunuh Begal Suruhan Menantu

Regional
Keruk Pasir Laut di Pelabuhan Nelayan Bangka, Negara Bisa Raup Rp 20 M

Keruk Pasir Laut di Pelabuhan Nelayan Bangka, Negara Bisa Raup Rp 20 M

Regional
Ratusan Kerbau di Sumsel Mati Terpapar Penyakit Ngorok, 10.000 Dosis Vaksin Disiapkan

Ratusan Kerbau di Sumsel Mati Terpapar Penyakit Ngorok, 10.000 Dosis Vaksin Disiapkan

Regional
Calon Pengantin di Aceh Disebut Tunda Pernikahan karena Lonjakan Harga Emas

Calon Pengantin di Aceh Disebut Tunda Pernikahan karena Lonjakan Harga Emas

Regional
Ribuan Lampion Akan Diterbangkan Saat Waisak di Borobudur, Ini Harga Tiketnya

Ribuan Lampion Akan Diterbangkan Saat Waisak di Borobudur, Ini Harga Tiketnya

Regional
Tanggapan Rektor Untan Pontianak soal Dugaan Dosennya yang Jadi Joki Mahasiswa S2

Tanggapan Rektor Untan Pontianak soal Dugaan Dosennya yang Jadi Joki Mahasiswa S2

Regional
Kerugian Banjir Kota Semarang dan Kabupaten Demak Tembus Rp 1,6 Triliun

Kerugian Banjir Kota Semarang dan Kabupaten Demak Tembus Rp 1,6 Triliun

Regional
Penipuan Berkedok Rumah Bantuan di Aceh, Uang Korban Dipakai untuk Lebaran

Penipuan Berkedok Rumah Bantuan di Aceh, Uang Korban Dipakai untuk Lebaran

Regional
Pria Bersebo Pembacok Warga Aceh Timur Ditangkap

Pria Bersebo Pembacok Warga Aceh Timur Ditangkap

Regional
Puluhan Hektar Lahan Padi di Kabupaten Landak Terendam Banjir

Puluhan Hektar Lahan Padi di Kabupaten Landak Terendam Banjir

Regional
Kasus Penemuan Mayat Wanita di Polokarto Sukoharjo Dipastikan Korban Pembunuhan, 15 Orang Diperiksa, Jasad Diduga Sudah 5 Hari

Kasus Penemuan Mayat Wanita di Polokarto Sukoharjo Dipastikan Korban Pembunuhan, 15 Orang Diperiksa, Jasad Diduga Sudah 5 Hari

Regional
Libur Lebaran, Volume Sampah di Tangerang Capai 3.000 Ton Per Hari

Libur Lebaran, Volume Sampah di Tangerang Capai 3.000 Ton Per Hari

Regional
Selepas Lebaran, Kapolsek dan Kasat Lantas di Lampung Diganti

Selepas Lebaran, Kapolsek dan Kasat Lantas di Lampung Diganti

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com