KOMPAS.com - KM Karya Indah kebakaran di Perairan Pulau Limafatola, Kecamatan Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara pada Sabtu (29/5/2021).
KM Karya Indah berangkat dari Ternate pada Jumat (28/5/2021) sekitar pukul 17.20 WIT.
Kapal tersebut dijadwalkan tiba di Sanana pada Sabtu (29/5/2021) sekitar pukul 10.00 WIT. Namun 3 jam sebelum kedatangannya, sekitar pukul 07.00 WIT kapal tersebut terbakar di perairan Pulau Limafatola.
Kabupaten Kepulauan Sula adalah salah satu kabupaten di Provinsi Maluku Utara yang dibentuk pada 31 Mei 2003.
Awalnya Kabupaten Kepulauan Sula adalah bagian dari Kabupaten Halmahera Barat bersama-sama dengan Kabupaten Halmahera Utara dan Kabupaten Halmahera Selatan.
Dikutip dari kepulauansulakab.go.id, Kabupaten Kepulauan Sula dengan ibu kota Sanana terletak paling selatan di wilayah Provinsi Maluku Utara.
Baca juga: Pengunggah Guyonan Gus Dur Diperiksa Polres Sula, Mabes Polri: Jangan Terlalu Reaktif
Jarak dari Kota Ternate, ibu kota provinsi sekitar 284 km dan dapat ditempuh melalui penerbangan udara dan pelayaran laut.
Pada tanggal 14 Desember 2012 Kabupaten Kepulauan Sula mengalami pemekaran dua kabupaten yaitu Kabupaten Kepulauan Sula dan Kabupaten Pulau Taliabu.
Seperti umumnya wilayah Kepulauan Maluku, Sula merupakan daerah agraris khususnya perkebunan.
Dari tanah Sula dihasilkan kelapa, cengkih, pala dan kakao selain produk tanaman pangan seperti padi ladang, ubi kayu dan ubi jalar yang produksinya tergolong besar.
Baca juga: Kapolda Tegur Polres Sula Terkait Pemeriksaan Pengunggah Guyonan Gus Dur
Sula juga memiliki potensi hasil laut dengan luas lautan mencapai kurang lebih 14.500 km² atau 60% dari total wilayahnya. Selain berkebun, mata pencaharian penduduk yang utama adalah mencari ikan.
Di Sula juga memiliki tambang emas yakni di Desa Waitina Kecamatan Mangoli Timur dan Desa Kawata, Kecamatan Mangoli Utara Timur.
Kemudian tambang batubara terdapat di terdapat di sepanjang semenanjung Kecamatan Sulabesi Barat tepatnya di Desa Fuata dan Desa Wai Ipa, Kecamatan Sanana dengan perkiraan cadangan ±10.400.000 m.
Baca juga: Cegah Corona, Seluruh Pintu Masuk di Kabupaten Kepulauan Sula Ditutup
Sementara itu dikutip dari pemberitaan kepulauansulakab.go.id, Bupati Kepulauan Sula, Hendrata Thes saat jumpa pers Festival Maksaira, Senin (9/4/2018) mengatakan Pemkab Sula ingin kawasannya dikenal sebagai destinasi wisata yang punya potensi luar biasa.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.