Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kecelakaan Bus AKAP Tewaskan 4 Orang, Sopir Tinggal Kabur

Kompas.com - 27/05/2021, 16:27 WIB
Aji YK Putra,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

MUBA, KOMPAS.com - Kecelakaan bus Antar Kota Antar Provinis (AKAP) Batara Yudha rute Jakarta-Padang yang terjadi di Jalur Lintas Timur (Jalintim) Palembang-Jambi, tepatnya di tikungan Harmoko, Desa Senawar Jaya, Kecamatan Bayung, Lencir Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan, menyebabkan sebanyak empat orang penumpang tewas, Kamis (27/5/2021).

Paur Subbag Humas Polres Muba, Iptu Indra Jaya mengatakan, kejadian itu bermula ketika bus Marcedes Benz dengan plat nomor B 7314 NGA yang dikemudikan oleh Andre Noversam melaju dari arah Jambi ke Palembang.

Baca juga: Bus Rute Jakarta-Padang Kecelakaan di Muba, 4 Penumpang Tewas

Namun, ketika di lokasi kejadian bus menikung ke arah kanan dengan kondisi jalan menurun dalam kecepaatan tinggi.

Sehingga, bus itu pun menjadi hilang kendali dan keluar jalur sampai akhirnya terbalik.

"Setelah kejadian sopirnya langsung melarikan diri,"kata Indra lewat pesan singkat.

Indra menjelaskan, bus tersebut membawa sebanyak 33 penumpang.

Baca juga: Pengetatan Mudik dari Sumatera ke Jawa Diperpanjang sampai Akhir Bulan

 

Dalam kejadian tersebut empat orang penumpang dinyatakan meninggal dan 12 lainnya mengalami luka-luka.

Sedangkan beberapa penumpang lain selamat dan hanya mengalami luka ringan.

"Untuk busnya sekarang sudah berhasil dievakuasi dan dijadikan barang bukti. Korban yang selamat masih menjalani perawatan,"ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Kepala Polisi Resor (Kapolres) Muba, Ajun Komisaris Besar (AKBP) Erlin Tangjaya mengatakan kejadian kecelakaan bus Batara Yudha tersebut berlangsung antara pukul 05.00 WIB - 06.00 WIB.

Saat itu, seorang pengendara motor melihat bus terbalik dan melaporkan temuan tersebut ke kantor polisi terdekat.

"Bus ini terbalik karena laka tunggal, jalur di sana memang angker dan sering terjadi kecelakaan. Sehingga disebut jalur Harmoko, karena mantan menteri penerangan juga pernah kecelakaan di sana," kata Erlin melalui sambungan telepon.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Regional
2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

Regional
Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Regional
PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

Regional
Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Regional
Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Regional
Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Regional
5 Pemandian Air Panas Magelang, Ada yang Buka 24 Jam

5 Pemandian Air Panas Magelang, Ada yang Buka 24 Jam

Regional
Terduga Pelaku Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Belum Tertangkap

Terduga Pelaku Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Belum Tertangkap

Regional
Motif Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya, Korban Minta Rp 2,5 Juta dan Cekcok

Motif Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya, Korban Minta Rp 2,5 Juta dan Cekcok

Regional
Soal Hibah Pembangunan Gedung Baru Senilai Rp 7,3 M, Kejari Blora: Gedung Sempit

Soal Hibah Pembangunan Gedung Baru Senilai Rp 7,3 M, Kejari Blora: Gedung Sempit

Regional
Miring Sejak 2018, Jembatan Dermaga Sei Nyamuk di Pulau Sebatik Ambruk

Miring Sejak 2018, Jembatan Dermaga Sei Nyamuk di Pulau Sebatik Ambruk

Regional
Kesaksian Korban Truk Terguling di Kebumen: Remnya Blong, Bannya Bocor

Kesaksian Korban Truk Terguling di Kebumen: Remnya Blong, Bannya Bocor

Regional
Profil Gunung Ruang, dari Lokasi hingga Sejarah Erupsi

Profil Gunung Ruang, dari Lokasi hingga Sejarah Erupsi

Regional
BKSDA Bengkulu Berharap Warga Tak Pancing dan Matikan Buaya

BKSDA Bengkulu Berharap Warga Tak Pancing dan Matikan Buaya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com