KOMPAS.com - Kawanan begal di Lebak, Banten, diringkus aparat kepolisian setelah gagal melakukan aksi perampokan.
Dalam pengakuannya itu, mereka sempat menembak korbannya dengan senjata airsoft gun sebanyak 10 kali.
Namun, bukannya menyerah, sang korban justru melawan dan menantang para pelaku yang berjumlah lima orang itu untuk berduel.
Mengetahui hal tersebut, para pelaku yang diketahui berinisial AGS (25), RD (20), IM (21), FB (24), dan satu pelaku lainnya yang masih di bawah umur justru kabur ketakutan.
Sementara di Kupang, Nusa Tenggara Timur, seorang anggota Direktorat Polair Polda NTT bernama Aipda Joel Bolang berhasil menyelamatkan seorang bocah SD yang hanyut di sungai.
Setelah beberapa saat melakukan aksi penyelaman, Joel akhirnya berhasil menemukan korban dalam kondisi selamat karena berpegangan pada akar pohon.
Dua berita tersebut menjadi perhatian pembaca di Kompas.com.
Berikut ini lima berita populer nusantara selengkapnya.
Upaya perampokan yang dilakukan lima orang pemuda di Lebak, Banten, gagal dilakukan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.