Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Petugas SAR Saat Libur Lebaran, Tetap Bertugas hingga Hadapi Wisatawan Tak Mau Pakai Masker

Kompas.com - 18/05/2021, 11:07 WIB
Markus Yuwono,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Ribuan wisatawan mendatangi kawasan pantai di Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), selama libur Lebaran, pada 13-16 Mei 2021.

Di tengah hiruk pikuk wisatawan, terlihat beberapa orang mengenakan seragam oranye, mereka adalah tim SAR Satlinmas.

Pada libur Lebaran tahun ini, petugas SAR tak hanya bertugas mengantisipasi kecelakaan laut. Mereka juga mengingatkan wisatawan untuk menjaga protokol kesehatan selama liburan.

Seperti yang dilakukan Surisdiyanto yang telah bertahun-tahun bertugas sebagai Sekretaris SAR Satlinmas Wilayah II Gunungkidul.

Saat Lebaran, petugas SAR Satlinmas tak bisa menghabiskan waktu untuk bersilaturahmi dan bercengkerama bersama keluarga.

Baca juga: Cerita 4 Anak Muda Sumba Timur Buka Usaha Tahu Gila, Omzet Capai Rp 3 Juta Per Bulan

Mereka hanya bisa beribadah dan beramah-tamah sebentar, lalu kembali ke posko di pinggir pantai sesuai wilayah tugas masing-masing.

"Kami bagi, yang muda dan belum berkeluarga berangkat lebih awal, dan selepas zuhur seluruh petugas sudah siaga di pos masing-masing," kata Suris saat ditemui di Posko Pantai Sepanjang, Minggu (16/7/2021).

Pengunjung Memadati Kawasan Pantai Kukup Gunungkidul Minggu (16/5/2021)Dokumentasi SAR Pengunjung Memadati Kawasan Pantai Kukup Gunungkidul Minggu (16/5/2021)

Setiap beberapa jam sekali, para petugas yang sebagian besar warga sekitar pantai ini berkeliling memastikan keamanan para pengunjung.

Setiap pantai terdapat dua hingga empat petugas, hanya Pantai Baron yang dijaga 14 petugas karena terdapat sungai dalam yang bermuara ke pantai di wilayah itu. Selain itu, lokasi tersebut merupakan wilayah pendaratan ikan.

Saat libur Lebaran, puluhan ribu wisatawan berkunjung ke wilayah pantai di Gunung Kidul setiap harinya. 

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ribuan Warga di 7 Desa di Lebong Bengkulu Tolak Direlokasi, BPBD: Ancaman Bencana Tinggi

Ribuan Warga di 7 Desa di Lebong Bengkulu Tolak Direlokasi, BPBD: Ancaman Bencana Tinggi

Regional
Perbaiki Lampu, Anggota DPRD Kubu Raya Meninggal Tersengat Listrik

Perbaiki Lampu, Anggota DPRD Kubu Raya Meninggal Tersengat Listrik

Regional
Diisukan Bakal Ikut Maju Pilkada, Kapolda Jateng: Itukan Urusan Partai

Diisukan Bakal Ikut Maju Pilkada, Kapolda Jateng: Itukan Urusan Partai

Regional
Semua Guru di Kabupaten Semarang Bayar Iuran demi Pembangunan Gedung PGRI

Semua Guru di Kabupaten Semarang Bayar Iuran demi Pembangunan Gedung PGRI

Regional
Kasus Kekerasan Perempuan di Solo Meningkat 5 Tahun Terakhir

Kasus Kekerasan Perempuan di Solo Meningkat 5 Tahun Terakhir

Regional
Kasus Mayat Wanita Ditemukan Jadi Kerangka di Wonogiri, Kekasih Korban Jadi Tersangka

Kasus Mayat Wanita Ditemukan Jadi Kerangka di Wonogiri, Kekasih Korban Jadi Tersangka

Regional
Pj Gubernur Fatoni Ungkap 2 Langkah Pencegahan Korupsi di Provinsi Sumsel

Pj Gubernur Fatoni Ungkap 2 Langkah Pencegahan Korupsi di Provinsi Sumsel

Regional
Gunung Ile Lewotolok Alami 334 Kali Gempa Embusan dalam Sehari

Gunung Ile Lewotolok Alami 334 Kali Gempa Embusan dalam Sehari

Regional
Ganjar Tak Datang Penetapan Prabowo Gibran

Ganjar Tak Datang Penetapan Prabowo Gibran

Regional
Kapasitas Pasar Mardika Muat 1.700 Pedagang, Disperindag: Kami Upayakan yang Lain Tertampung

Kapasitas Pasar Mardika Muat 1.700 Pedagang, Disperindag: Kami Upayakan yang Lain Tertampung

Regional
Di Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Arief Minta Guru Jadi Agen Transformasi dalam Ekosistem Pendidikan 

Di Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Arief Minta Guru Jadi Agen Transformasi dalam Ekosistem Pendidikan 

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Saat Seorang Ayah Curi Sekotak Susu untuk Anaknya yang Menangis Kelaparan...

Saat Seorang Ayah Curi Sekotak Susu untuk Anaknya yang Menangis Kelaparan...

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com