Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beredar Pesan Berantai Sebut Kasus Covid-19 di Jatim Meledak, Khofifah: Hoaks!

Kompas.com - 15/05/2021, 07:17 WIB
Ghinan Salman,
Sandro Gatra

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Pesan berantai yang menyebutkan angka Covid-19 di Jawa Timur meledak beredar luas di aplikasi pesan instan WhatsApp.

Pesan berantai tersebut berisi narasi tentang bertambahnya angka kasus positif Covid-19 di 38 kabupaten/kota di Jatim akibat banyaknya masyarakat yang melakukan mudik Lebaran.

Menyikapi hal tersebut, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memastikan bahwa pesan berantai yang beredar itu adalah hoaks.

"Berita yang ramai beredar di aplikasi WA (WhatsApp) terkait meningkatnya jumlah pasien yang terpapar Covid-19 di Jawa Timur, saya pastikan itu semua adalah tidak benar atau hoaks," kata Khofifah, dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Sabtu (15/5/2021).

Menurut Khofifah, data dari Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Jatim menunjukkan bahwa sejak 8-14 Mei 2021, ada penambahan 1.455 kasus Covid-19.

Baca juga: Bupati Bener Meriah Alami Pecah Pembuluh Darah, Dibawa ke Medan

Ia merinci, pada 8 Mei terdapat 225 kasus, 9 Mei 230 kasus, 10 Mei 206 kasus, 11 Mei 257 kasus, 12 Mei 248 kasus, 13 Mei 148 kasus dan 14 Mei 141 kasus.

Sedangkan angka pasien Covid-19 sembuh pada 8-14 Mei ada sebanyak 1.363 pasien.

Rinciannya, pada 8 Mei terdapat 207 pasien sembuh, 9 Mei 196 pasien sembuh, 10 Mei 213 pasien sembuh, 11 Mei 193 pasien sembuh, 12 Mei 224 pasien sembuh, 13 Mei 151 pasien sembuh dan 14 Mei 179 pasien sembuh.

Sedangkan yang dinyatakan meninggal dunia secara berturut-turut sejak 8-14 Mei 2021 ada sebanyak 136 orang.

Dengan rincian, 19 pasien Covid-19 meninggal pada 8 Mei, 17 pasien pada 9 Mei, 21 pasien pada 10 Mei, 31 pasien pada 11 Mei, 22 pasien pada 12 Mei, 11 pasien pada 13 Mei, dan 15 pasien meninggal pada 14 Mei.

Khofifah menjelaskan bahwa sampai hari ini perkembangan Covid-19 di Jatim masih terkendali.

Data Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Jatim per 14 Mei 2021 menunjukkan, kasus kumulatif terkonfirmasi Covid-19 ada 150.901 kasus dengan penambahan kasus aktif baru sebanyak 141 kasus.

Baca juga: Detik-detik Kecelakaan Lalu Lintas Seret Korban hingga 8 Kilometer, Saksi: Mengerikan

Sedangkan yang dinyatakan sembuh bertambah 173 orang dan yang meninggal dunia bertambah 15 orang.

Adapun pasien positif Covid-19 dalam perawatan ada sebanyak 1.614 orang atau 1,07 persen.

Sementara yang terkonfirmasi sembuh sebanyak 138.310 orang atau 91,66 persen dan pasien Covid-19 meninggal ada 10.977 kasus atau 7,27 persen.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Ile Lewotolok Kembali Meletus Disertai Dentuman Kuat

Gunung Ile Lewotolok Kembali Meletus Disertai Dentuman Kuat

Regional
Kisah Masjid Wali di Bibir Sungai Lusi yang Tak Pernah Kebanjiran

Kisah Masjid Wali di Bibir Sungai Lusi yang Tak Pernah Kebanjiran

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Regional
Beda Nasib Mahasiswa Unnes dan Udinus Saat Ikut Program Ferienjob di Jerman

Beda Nasib Mahasiswa Unnes dan Udinus Saat Ikut Program Ferienjob di Jerman

Regional
Mantap Usung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng, PKB Cari Partner Koalisi

Mantap Usung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng, PKB Cari Partner Koalisi

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Bos Madu Bunuh Mantan Anak Buahnya karena Ditagih Utang Lebih Galak

Bos Madu Bunuh Mantan Anak Buahnya karena Ditagih Utang Lebih Galak

Regional
Cari Kepiting, 3 Pemuda Penyandang Disabilitas Malah Dituduh Begal

Cari Kepiting, 3 Pemuda Penyandang Disabilitas Malah Dituduh Begal

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Nusa Tenggara Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Nusa Tenggara Barat, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Jawa Timur, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Jawa Timur, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi D.i. Yogyakarta, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi D.i. Yogyakarta, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Bali, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Bali, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Selatan, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Selatan, 29 Maret 2024

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com