Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diamuk Massa, Sopir Truk yang Tabrak 3 Pengendara Motor di Maumere Meninggal Dunia

Kompas.com - 06/05/2021, 18:32 WIB
Nansianus Taris,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

MAUMERE, KOMPAS.com - Sopir dump truk yang menabrak tiga pengendara motor di Maumere, Kabupaten Sikka meninggal dunia.

Kasubag Humas Polres Sikka, Iptu Margono menjelaskan, sopir truk yang berinisial DF itu kritis pasca-diamuk massa di tempat kejadian perkara (TKP), Rabu (5/5/2021) malam.

"Ia sempat dibawa ke RSUD Tc. Hillers Maumere untuk dirawat, tetapi nyawanya tidak tertolong. Ia meninggal di rumah sakit tadi malam," jelas Margono kepada Kompas.com, Kamis (6/5/2021) sore.

Margono menambahkan, pihak kepolisian masih dan terus mendalami peristiwa tersebut meski pengemudi sudah meninggal dunia.

Baca juga: Resmikan Pengolah Sampah Menjadi Listrik, Jokowi: dari 7 Kota yang Saya Tunjuk, Surabaya yang Pertama Jadi

Kronologi kecelakaan

Peristiwa itu bermula ketika sebuah truk yang melaju kencang dari arah Nita menuju Kota Maumere, Kabupaten Sikka.

Truk kemudian menabrak pengendara motor dan pejalan kaki pada Rabu (5/5/2021) sore.

Iptu Margono menjelaskan, kecelakaan itu terjadi di kawasan Nangalimang sekitar pukul 18.30 Wita. Pengemudi dump truk itu diduga mabuk minuman beralkohol.

"Di Nangalimang, truk itu menabrak pengendara sepeda motor Honda Beat tanpa TNKB yang berada di depannya," kata Margono dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Kamis (6/5/2021)

Akibatnya, pengendara motor mengalami luka memar di kepala belakang dan pendarahan pada telinga kanan.

"Lalu, luka robek pelipis kiri, luka lecet pada kaki kanan dan kiri serta tidak sadarkan diri dan akhirnya meninggal dunia," terang Margono.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Regional
Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Regional
Kronologi Tentara Amerika Meninggal di Hutan Karawang, Sempat Terpisah Saat Survei Latihan Gabungan

Kronologi Tentara Amerika Meninggal di Hutan Karawang, Sempat Terpisah Saat Survei Latihan Gabungan

Regional
Bea Cukai Temukan Truk Berisi Jutaan Batang Rokok Ilegal Tak Bertuan di Kalbar

Bea Cukai Temukan Truk Berisi Jutaan Batang Rokok Ilegal Tak Bertuan di Kalbar

Regional
Siswi SMA yang Simpan Bayinya di Koper Ternyata Sedang Magang

Siswi SMA yang Simpan Bayinya di Koper Ternyata Sedang Magang

Regional
TKW Asal Cianjur Diduga Jadi Korban Kekerasan Majikan di Irak, Kini Minta Dipulangkan ke Indonesia

TKW Asal Cianjur Diduga Jadi Korban Kekerasan Majikan di Irak, Kini Minta Dipulangkan ke Indonesia

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

2 Perempuan Indonesia Kabur Saat Hendak Dijadikan Penghibur di Malaysia

Regional
[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

Regional
Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Regional
Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Regional
Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Regional
19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com