Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Paskah, Sekelompok Warga Terjunkan 4 Anjing Pelacak Menyisir Sejumlah Gereja di Malang

Kompas.com - 01/04/2021, 19:31 WIB
Andi Hartik,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Menjelang Hari Raya Paskah 2021, sejumlah warga yang tergabung dalam Search and Rescue Dog atau SAR Dog menyisir sejumlah gereja di Malang, Kamis (1/4/2021).

Hal itu dilakukan untuk merespons aksi bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar, Minggu (28/3/2021).

Kegiatan itu dilakukan untuk memastikan keamanan gereja yang akan dikunjungi jemaat untuk beribadah Paskah. Sehingga, mereka merasa aman dari ancaman teror.

Warga yang tergabung dalam SAR Dog membawa empat anjing pelacak dan metal detector. Mereka menyisir gereja tersebut secara suka rela.

General Manager SAR Dog Jatim, Gagah Soeryo Pamoekti mengatakan, sterilisasi dilakukan untuk memastikan gereja tersebut aman dari ancaman teror bom.

Baca juga: 1.000 Personel Gabungan Amankan Paskah di Mimika, Tim Jibom Periksa Sejumlah Gereja

"Ini kekhawatiran kita melihat Indonesia yang masih marak kasus terorisme. Terakhir teror ke Mabes Polri kemarin. Kita secara swadaya membantu TNI dan Polri untuk berkomunikasi dengan gereja-gereja untuk menyumbangsihkan yang kami bisa untuk mengantisipasi adanya teror," kata Gagah saat sterilisasi di Gereja Katolik Maria Diangkat Ke Surga Kota Malang, Kamis.

Saat sterilisasi di Gereja Katolik Maria Diangkat Ke Surga, Gagah mengatakan, salah satu anjing mendeteksi adanya bahan peledak.

Namun setelah ditelusuri, ternyata itu adalah korek api kayu yang digunakan pihak gereja untuk menyalakan lilin.

"Anjing sempat mengidentifikasi. Tapi ternyata itu korek api di altar," katanya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Dijual di Atas HET, 800 Elpiji Milik Agen Nakal Disita Polisi

Dijual di Atas HET, 800 Elpiji Milik Agen Nakal Disita Polisi

Regional
Hadapi Pilkada, Elit Politik di Maluku Diminta Tak Gunakan Isu SARA

Hadapi Pilkada, Elit Politik di Maluku Diminta Tak Gunakan Isu SARA

Regional
Diisukan Maju Pilkada Semarang dengan Tokoh Demokrat, Ini Kata Ade Bhakti

Diisukan Maju Pilkada Semarang dengan Tokoh Demokrat, Ini Kata Ade Bhakti

Regional
Korban Kasus Dugaan Pencabulan di Kebumen Bertambah Jadi 6 Orang Anak, 1 Positif Hamil

Korban Kasus Dugaan Pencabulan di Kebumen Bertambah Jadi 6 Orang Anak, 1 Positif Hamil

Regional
Sebelum Tewas, Wanita Tinggal Kerangka di Wonogiri Miliki Hubungan Asmara dengan Residivis Kasus Pembunuhan

Sebelum Tewas, Wanita Tinggal Kerangka di Wonogiri Miliki Hubungan Asmara dengan Residivis Kasus Pembunuhan

Regional
Pilkada Kota Semarang, Sejumlah Pengusaha dan Politisi Antre di PDI-P

Pilkada Kota Semarang, Sejumlah Pengusaha dan Politisi Antre di PDI-P

Regional
Beredar Video Mesum 42 Detik di Lapas, Kemenkumham Jateng Bentuk Tim Khusus

Beredar Video Mesum 42 Detik di Lapas, Kemenkumham Jateng Bentuk Tim Khusus

Regional
Dua Kali Menghamili Pacarnya, Polisi di NTT Dipecat

Dua Kali Menghamili Pacarnya, Polisi di NTT Dipecat

Regional
PDI-P Pemalang Buka Pendaftaran Bacalon Bupati, Anom Wijayantoro Orang Pertama Daftar

PDI-P Pemalang Buka Pendaftaran Bacalon Bupati, Anom Wijayantoro Orang Pertama Daftar

Regional
Tersangka Kasus Investasi Bodong Berkedok Jual Beli BBM di Kalsel Akhirnya Ditahan

Tersangka Kasus Investasi Bodong Berkedok Jual Beli BBM di Kalsel Akhirnya Ditahan

Regional
Setelah dari KPU, Gibran Rencanakan Pertemuan dengan Sejumlah Tokoh di Jakarta

Setelah dari KPU, Gibran Rencanakan Pertemuan dengan Sejumlah Tokoh di Jakarta

Regional
Lecehkan Istri Tetangganya, Pria di Kalsel Ditangkap

Lecehkan Istri Tetangganya, Pria di Kalsel Ditangkap

Regional
Empat Nama Ini Diminta Golkar Persiapkan Pilgub Jateng 2024

Empat Nama Ini Diminta Golkar Persiapkan Pilgub Jateng 2024

Regional
Pilkada Manggarai Timur, Petahana Siprianus Habur Daftar ke Demokrat

Pilkada Manggarai Timur, Petahana Siprianus Habur Daftar ke Demokrat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com