Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wartawan Dilarang Liput Hari Pertama Vaksinasi Massal untuk Lansia di GOR Satria Purwokerto

Kompas.com - 31/03/2021, 11:55 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Dony Aprian

Tim Redaksi

PURWOKERTO, KOMPAS.com - Hari pertama vaksinasi Covid-19 massal untuk lansia di GOR Satria Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Rabu (31/3/2021), diwarnai aksi protes dari belasan awak media.

Pasalnya, jurnalis dari media cetak, online, dan televisi tidak diperbolehkan masuk untuk meliput kegiatan yang digelar Kementerian BUMN tersebut.

Pantauan di lokasi, sempat terjadi adu mulut antara wartawan dengan panitia di pintu masuk.

Panitia beralasan untuk menerapkan protokol kesehatan, peliputan dibatasi hanya diperbolehkan untuk tiga wartawan setiap harinya.

Baca juga: Sentra Vaksinasi Covid-19 Lansia di Banyumas Dibuka Mulai 31 Maret, Layani 2.000 Orang per Hari

Para awak media yang kecewa kemudian secara spontan meletakkan ID card dan kamera di pintu masuk arena vaksinasi.

Wartawan Harian Kompas W Megandhika Wicaksono mengaku kecewa.

Pasalnya, panitia tidak memberitahukan teknis peliputan sejak jauh hari.

"Padahal temen-teman sudah mempublikasikan pra-nya, tapi di hari H enggak boleh masuk. Harapannya dari awal panitia memberitahu wartawan bagaimana teknisnya, tapi di hari H baru dikasih tahu," kata pria yang akrab disapa Dhika, Rabu.

Baca juga: Sentra Vaksinasi Covid-19 Lansia di Banyumas Dibuka Mulai 31 Maret, Layani 2.000 Orang per Hari

Dhika mengatakan, sebagian wartawan yang datang lebih dulu sempat masuk ke arena vaksin bersamaan dengan kedatangan Bupati Banyumas Achmad Husein dan jajaran Forkompimda.

"Tadi kami tujuh wartawan sudah masuk, di depan diizinkan, tapi di dalam ternyata disekat lagi. Alasaanya sehari hanya tiga wartawan, kita ngalah hanya satu wartawan telivisi, koran dan online yang masuk, tapi ternyata di luar teman-teman yang lain tidak boleh masuk," ukar Dhika.

Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Banyumas Lilik Darmawan mengatakan, sebelumnya tidak ada pemberitahuan dari panitia terkait teknis peliputan.

"Pembatasan tiga orang tidak diberitahukan sebelumnya, ini kan jadi masalah. Kalau soal protokol kesehatan teman-teman paham. Kami menyayangkan acara sebagus ini malah muncul masalah seperti ini," kata Lilik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Nusa Tenggara Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Nusa Tenggara Barat, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Jawa Timur, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Jawa Timur, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi D.i. Yogyakarta, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi D.i. Yogyakarta, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Bali, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Bali, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Selatan, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Selatan, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Tengah, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Tengah, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Utara, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Utara, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Papua Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Papua Barat, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Selatan, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Selatan, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Bengkulu, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Bengkulu, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Jambi, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Jambi, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Lampung, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Lampung, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Banten, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Banten, 29 Maret 2024

Regional
Soal Program Ferienjob di Jerman, Kampus Udinus Sebut Sudah Minta Rekomendasi ke LLDIKTI VI

Soal Program Ferienjob di Jerman, Kampus Udinus Sebut Sudah Minta Rekomendasi ke LLDIKTI VI

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com