Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Akan Bangun Monumen dari Knalpot Bising

Kompas.com - 29/03/2021, 09:13 WIB
Heru Dahnur ,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

PANGKALPINANG, KOMPAS.com - Kepolisian Daerah Kepulauan Bangka Belitung berencana membangun sebuah monumen pada tahun ini.

Monumen itu akan dinamakan monumen tiada guna.

Direktur Lalu Lintas Polda Bangka Belitung Kombes Hindarsono mengatakan, pembangunan monumen tersebut untuk mengingatkan para pengendara agar tertib berlalu lintas.

"Kami sudah siapkan untuk pembangunan monumen tiada guna ini," kata Hindarsono di Mapolda Bangka Belitung, Jumat (26/3/2021).

Baca juga: Akui Kesalahan dalam Razia Knalpot Bising, Polisi akan Gandeng KLHK

Uniknya, pembangunan monumen ini akan menggunakan kendaraan dan knalpot bising hasil sitaan polisi.

Monumen akan dibangun di Taman Bhaypark yang bersebelahan dengan Mapolda.

Lokasi pembangunan monumen sengaja di tempat terbuka agar bisa dilihat para pengendara dan pengunjung taman.

"Terutama kami ingin mengingatkan penggunaan knalpot tidak sesuai standar. Bisa membahayakan pengendara dan mengganggu orang lain dengan suaranya yang bising. Itu knalpot dibeli, tapi tiada guna," ujar Hindarsono.

Baca juga: Kilang Minyak Pertamina di Balongan Diduga Terbakar akibat Petir

 

Hindarsono menuturkan, banyak warga yang terganggu karena suara bising dari knalpot yang sengaja dimodifikasi dan tidak sesuai standar.

"Kasihan kan para ibu-ibu yang punya bayi, kadang tidak memiliki pembantu, bayinya kemudian terbangun. Sementara pekerjaan masih banyak," ujar Hindarsono.

Menurut Hindarsono, polisi telah menyita ribuan knalpot racing dalam operasi yang digelar sejak beberapa tahun terakhir.

Selain untuk monumen, sebagian besar knalpot digunakan untuk pembuatan rumpon ikan.

Di sisi lain, kepolisian juga telah berkoordinasi dengan Pemda untuk menyiapkan area balapan yang resmi.

"Kalau di jalan raya jadi pelanggaran. Jadi kami sudah koordinasi ke Pemda agar disediakan tempat balapan, sehingga hobi mereka tersalurkan," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pilkada Sumsel, Holda Jadi Perempuan Pertama yang Ambil Formulir di Demokrat

Pilkada Sumsel, Holda Jadi Perempuan Pertama yang Ambil Formulir di Demokrat

Regional
Di Balik Video Viral Kebocoran Pipa Gas di Indramayu

Di Balik Video Viral Kebocoran Pipa Gas di Indramayu

Regional
Bocah Perempuan 15 Tahun Laporkan Sang Ibu ke Polisi karena Dijual ke Laki-laki Hidung Belang

Bocah Perempuan 15 Tahun Laporkan Sang Ibu ke Polisi karena Dijual ke Laki-laki Hidung Belang

Regional
Waduk Pondok Ngawi: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Waduk Pondok Ngawi: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Nostalgia Bandung Tempo Dulu, Jalan Braga Bakal Ditutup untuk Kendaraan di Akhir Pekan

Nostalgia Bandung Tempo Dulu, Jalan Braga Bakal Ditutup untuk Kendaraan di Akhir Pekan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Siswi SMP di Demak Dipaksa Hubungan Badan dengan Pacar, lalu Diperkosa 3 Orang Bergiliran

Siswi SMP di Demak Dipaksa Hubungan Badan dengan Pacar, lalu Diperkosa 3 Orang Bergiliran

Regional
Tim SAR Cari Penumpang yang Jatuh dari KMP Reinna di Perairan Lampung

Tim SAR Cari Penumpang yang Jatuh dari KMP Reinna di Perairan Lampung

Regional
Seorang Perempuan Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan

Seorang Perempuan Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan

Regional
Lapak Pigura di Kota Serang Mulai Banjir Pesanan Foto Prabowo-Gibran

Lapak Pigura di Kota Serang Mulai Banjir Pesanan Foto Prabowo-Gibran

Regional
Cerita Petani di Sumbawa Menangis Harga Jagung Anjlok Rp 2.900 Per Kilogram

Cerita Petani di Sumbawa Menangis Harga Jagung Anjlok Rp 2.900 Per Kilogram

Regional
Takut dan Malu, Siswi Magang di Kupang Melahirkan dan Sembunyikan Bayi dalam Koper

Takut dan Malu, Siswi Magang di Kupang Melahirkan dan Sembunyikan Bayi dalam Koper

Regional
Pemkot Semarang Adakan Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan di Balai Kota

Pemkot Semarang Adakan Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan di Balai Kota

Regional
Ikuti Arahan Musda, PKS Semarang Akan Mengusung Tokoh di Pilkada 2024

Ikuti Arahan Musda, PKS Semarang Akan Mengusung Tokoh di Pilkada 2024

Regional
Mantan Kepala BPBD Deli Serdang Ditahan, Diduga Korupsi Rp 850 Juta

Mantan Kepala BPBD Deli Serdang Ditahan, Diduga Korupsi Rp 850 Juta

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com