Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral gara-gara Mirip Aldebaran Ikatan Cinta, Jurnalis Asep: Saya Kaget, Langsung Dihubungi Kantor

Kompas.com - 19/03/2021, 10:47 WIB
Irwan Nugraha,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Asep Juhariyono, seorang jurnalis televisi yang viral karena disebut mirip Aldebaran Ikatan Cinta mulanya mengaku kaget saat mengetahui banyak pemberitaan tentang dirinya.

Asep mengetahui saat istrinya memberitahukan dan mempertanyakan kenapa banyak berita dan fotonya bersama istri di media. 

"Saya asli kaget sekali saat awal mengetahui banyak pemberitaan tentang saya di media lain. Saya langsung dihubungi kantor yang mempertanyakan awal mulanya banyak muncul berita itu," jelas Asep kepada Kompas.com di Kantor PWI Tasikmalaya, Jumat (19/3/2021).

Baca juga: Viral Foto Jurnalis Tasikmalaya Mirip Aldebaran Ikatan Cinta, Ini Cerita Pengunggahnya

Asep pun mengaku awalnya tak mengetahui Aldebaran itu siapa dan baru tahu setelah viral di media online dan media sosial selama ini.

Kali pertama mengetahui kemiripan dirinya dengan Arya Saloka, pemeran Aldebaran dalam sinetron Ikatan Cinta tersebut saat melihat link-link berita online di grup keluarga. 

"Saya kan cek grup whatsapp keluarga awalnya, kok banyak foto-foto saya dengan istri saya. Saya penasaran dan buka ternyata saya dibilang mirip. Padahal, menurut saya miripnya darimana saya gak tahu," tambah Asep.

Dirinya pun penasaran dan memeriksa beberapa media sosial miliknya selama ini.

Baca juga: Foto Viral Pria di Tasikmalaya Mirip Aldebaran Ikatan Cinta, Ternyata Jurnalis

Ternyata di media sosial Facebook banyak yang mengomentari foto dirinya disanding-sandingkan dengan tokoh Aldebaran tersebut. 

Selama ini dirinya pun tak menyangka sebagai pencari dan penyaji berita justru akan diberitakan juga.

"Saya kan tiap hari cari berita kerja saya. Saya gak nyangkanya, ternyata saya juga sekarang jadi objek berita. Saya enjoy saja, karena justru saya yang diberitakan tahunya sekarang-sekarang dan jadi seperti ini," tambah Asep sekaligus kontributor RCTI Tasikmalaya tersebut. 

Selama ini dirinya telah berkeluarga dan memiliki 2 orang anak lelaki. 

Perbincangan antar keluarga pun sekarang tak lepas dari Ikatan Cinta dan seringkali istrinya melihat kemiripan Aldebaran dengan dirinya.

"Anak-anak saya juga menanyakan banyak berita tentang ayah jadi Mas Al, katanya begitu," pungkasnya. 

Baca juga: Syuting Sinetron Ikatan Cinta Timbulkan Kerumunan, Bupati Bogor: Kalau Melanggar, Harus Dibubarkan

 

Diberitakan sebelumnya, seorang pria asal Kota Tasikmalaya mendadak viral usai disebut-sebut di beberapa media sosial dan media online nasional mirip sekali dengan pemeran utama pria Sinetron Ikatan Cinta Aldebaran. 

Pria itu bernama Asep Juhariyono, yang selama ini bekerja sebagai jurnalis MNC Grup wilayah kerja Kabupaten/Kota Tasikmalaya. 

Foto dirinya bersama istrinya menjadi perbincangan warga karena sering disanding-sandingkan dengan foto Al Debaran dan Andien pemeran utama Sinetron yang sedang hit tersebut. 

"Saya awalnya tak mengetahui kalau selama ini ada berita-berita tentang saya yang dikait-kaitkan mirip dengan pemeran utama Sinetron Ikatan Cinta. Saya dikasih tahu istri bahwa ada berita-berita itu," jelas Asep, ayah dua anak tersebut sekaligus Kontributor RCTI di Tasikmalaya, Kamis (18/3/2021). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com