BANJARMASIN, KOMPAS.com - Pejabat (Pj) Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) Safrizal mengakui ada seorang warganya yang terinfeksi virus corona varian B.1.1.7.
Namun Safrizal enggan menjelaskan di mana pasien tersebut dirawat.
"Salah satunya dari suspek yang ada di Kalsel," jelas Safrizal saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (9/3/2021).
Baca juga: 6 Kasus Mutasi Virus Corona B.1.1.7 di Indonesia
Menurut Safrizal, sebelum di umumkan oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, dia sudah diberitahu oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) Kalsel.
"Dari Balitbangkes yang menjelaskan ada varian baru B.1.1.7," ujarnya.
Temuan kasus B.1.1.7 di Kalsel, kata Safrizal, belum menyebar dan menimbulkan klaster.
Dia pun mempercayakan ke Balitbangkes Kalsel untuk mengumumkan secara rinci mengenai asal-usul masuknya virus corona B.1.1.7 di Kalsel.
Baca juga: Meski Negatif Rapid Antigen, 2 Anggota Keluarga Penyintas Corona B.1.1.7 Positif Covid-19
Intinya, Pemprov Kalsel telah siap untuk mengantisipasi kemungkinan meluasnya virus corona B.1.1.7 di Kalsel.
"Nanti Balitbangkes yang mengumumkan. Kalau kita siap, virus B.1.1.7 akan kita hadapi dengan kesiapan," sebutnya.
Safrizal juga memastikan Dinkes Kalsel telah melakukan tracing untuk mencegah penularan virus corona varian B.1.1.7 lebih luas lagi.
"Semua suspek sudah di-tracing oleh Kemenkes dan belum ada tanda-tanda membuat klaster baru," kata Safrizal.
Baca juga: Menkes: Tambah 4 Kasus Covid-19 dari Virus Corona B.1.1.7
Sebelumnya diberikan, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengumumkan virus corona B.1.1.7 di temukan di empat provinsi.
Salah satu yang diumumkan Budi adalah Provinsi Kalsel.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.