Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nyamuk dari Ladang Pertanian Diduga Sebabkan Puluhan Orang di Kulon Progo Terserang DBD

Kompas.com - 03/03/2021, 20:18 WIB
Dani Julius Zebua,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

Kriyan merupakan pedukuhan yang dikelilingi lahan pertanian dan ladang. Warga banyak menanam sayur, bawang, buah dan cabai.

Buis ini biasanya digunakan warga sebagai tempat penampung air untuk menghidupkan diesel penyiraman ladang hingga air bagi alat semprot pestisida.

Beberapa memanfaatkan beton bulat ini untuk tempat minum ternak.

Warga juga ada yang menempatkan buis beton di halaman depan rumah untuk menampung air bagi kegiatan rumah tangga.

Baca juga: Vaksinasi Tahap Kedua di Kulon Progo, Diprioritaskan untuk Perangkat Kecamatan dan Desa

Hasil pengamatan didapat sarang nyamuk dan jentik nyamuk sangat banyak pada buis.

“Kami mengamati 12 sampel penampungan. Kami mendapati banyak sekali jentik di buis penampungan air di area pertanian,” kata Suradi.

Dari sini kemudian muncul dugaan penyebaran DBD terkait sarang nyamuk berada pada penampungan-penampungan yang berada di luar rumah.

Hal ini diperkuat tempat tinggal penderita DBD berada tidak jauh dari ladang.

"Senin diputuskan untuk melakukan pembersihan. Kami gotong royong membersihkan semuanya," kata Suradi.

Warga dikerahkan untuk menguras, menyikat dan mengeringkan buis, berbagai penampungan air luar rumah, hingga toren dan bak air di rumah masing-masing.

“Yang dibersihkan di sekitar rumah warga saja. Warga mulai menutup buis dengan gabus atau plastik di lahan pertanian untuk menghalangi nyamuk bersarang di sana,” kata Suradi.

Baca juga: Kasus Covid-19 dari Klaster Pengajian di Kulon Progo Bertambah, Satu Jemaah Meninggal

"Kami mengharapkan empat hingga lima hari sekali menguras, mengeringkan dan menyikat penampungan air pertanian ini," kata Suradi.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kulon Progo, TH Baning Rahayujati mengungkapkan sudah menerima laporan tersebut.

Namun, jumlah penderita DBD diperkirakan tidak sebanyak yang disampaikan warga.

“Memang ada peningkatan kasus di sana dan sudah memenuhi syarat pelaksanaan fogging. Tapi tidak semua yang DBD,” kata Baning. Menurutnya, Dinkes masih mendalami kasus dan laporan warga ini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nasdem dan PKB Silaturahmi Jelang Pilkada di Purworejo, Bahas Kemungkinan Koalisi

Nasdem dan PKB Silaturahmi Jelang Pilkada di Purworejo, Bahas Kemungkinan Koalisi

Regional
Ibu Jual Anak Kandung Rp 100.000 ke Pria Hidung Belang di Bengkulu

Ibu Jual Anak Kandung Rp 100.000 ke Pria Hidung Belang di Bengkulu

Regional
Bukan Cincin, Jari Pria Ini Terjepit Tutup Botol dan Minta Bantuan Damkar

Bukan Cincin, Jari Pria Ini Terjepit Tutup Botol dan Minta Bantuan Damkar

Regional
Kejari Pontianak Bantah Hambat Perkara Mantan Caleg Tipu Warga Rp 2,3 Miliar

Kejari Pontianak Bantah Hambat Perkara Mantan Caleg Tipu Warga Rp 2,3 Miliar

Regional
Bukan Modus Begal, Pria Terkapar di Jalan dalam Video di TNBBS Ternyata Kecelakaan

Bukan Modus Begal, Pria Terkapar di Jalan dalam Video di TNBBS Ternyata Kecelakaan

Regional
Pj Wali Kota Muflihun Minta Jalan Rusak Segera Diperbaiki, Dinas PUPR Pekanbaru: Secara Bertahap Telah Diperbaiki

Pj Wali Kota Muflihun Minta Jalan Rusak Segera Diperbaiki, Dinas PUPR Pekanbaru: Secara Bertahap Telah Diperbaiki

Regional
Asmara Berujung Maut, Wanita di Wonogiri yang Hilang Sebulan Ternyata Dibunuh Pacar

Asmara Berujung Maut, Wanita di Wonogiri yang Hilang Sebulan Ternyata Dibunuh Pacar

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Regional
Jembatan Menuju Pos Pantau TNI AL di Pulau Sebatik Ambruk, DPRD Desak Segera Bangun Ulang

Jembatan Menuju Pos Pantau TNI AL di Pulau Sebatik Ambruk, DPRD Desak Segera Bangun Ulang

Regional
11 Tokoh Daftar Pilkada 2024 di Partai Golkar Gunungkidul, Ada Bupati Sunaryanta

11 Tokoh Daftar Pilkada 2024 di Partai Golkar Gunungkidul, Ada Bupati Sunaryanta

Regional
Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Penumpang Kapal di Nabire Kedapatan Bawa 1 Kg Ganja

Regional
Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Pembunuhan di Wonogiri, Pelaku Kubur Jasad Kekasih di Pekarangan Rumah

Regional
Kronologi Tentara Amerika Meninggal di Hutan Karawang, Sempat Terpisah Saat Survei Latihan Gabungan

Kronologi Tentara Amerika Meninggal di Hutan Karawang, Sempat Terpisah Saat Survei Latihan Gabungan

Regional
Bea Cukai Temukan Truk Berisi Jutaan Batang Rokok Ilegal Tak Bertuan di Kalbar

Bea Cukai Temukan Truk Berisi Jutaan Batang Rokok Ilegal Tak Bertuan di Kalbar

Regional
Siswi SMA yang Simpan Bayinya di Koper Ternyata Sedang Magang

Siswi SMA yang Simpan Bayinya di Koper Ternyata Sedang Magang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com