BANJARMASIN, KOMPAS.com - Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) terpilih hasil Pilkada 2020, Aulia Oktafiandi dan Mansyah telah dilantik oleh Pj Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) Safrizal.
Oktafiandi dan Mansyah dilantik bersama empat kepala daerah terpilih lainnya di Gedung Mahligai Pancasila, Banjarmasin, Jumat (26/2/2021).
Usai dilantik, Aulia Oktafiandi dimintai keterangan oleh wartawan soal komitmennya menjaga Pegunungan Meratus dari aktivitas pertambangan.
"Save Meratus itu tetap dilaksanakan, yang ingin kita tekankan adalah bagaimana kita membangun dengan tetap memperhatikan lingkungan," tegasnya saat diwawancarai wartawan, Jumat.
Baca juga: Wakil Bupati HST Minta Daerahnya Jadi Prioritas Penanganan Banjir di Kalsel
Menurut Aulia, banjir besar yang baru saja melanda Kabupaten HST tidak lepas dari dampak kerusakan lingkungan.
Dia mencontohkan , Kabupaten HST yang akan dipimpinnya tidak memiliki tambang. Namun kerusakan yang ditimbulkan akibat banjir sangat parah.
"HST ini tidak memiliki tambang, tapi kami yang paling parah terdampak banjir. Harusnya kita bisa berkoordinasi dengan kabupaten sekeliling kita," jelasnya.
Selain berkomitmen menjaga Pegunungan Meratus dari aktivitas pertambangan, Aulia juga memastikan melaksanakan janji-janji selama masa kampanye lalu.
Baca juga: Korban Tewas Tambang Ilegal Parigi Moutong Jadi 6 orang, 4 di Antaranya Perempuan
Salah satu yang menjadi fokusnya adalah, pemanfaatan ilmu pengetahuan dan tekhnologi kepada seluruh lapisan masyarakat.
"Kita sendiri memiliki janji-janji kepada masyarakat untuk mengubah pola pikir kita, menambahkan ilmu pengetahuan dan tekhnologi dalam setiap unsur kehidupan masyarakat," pungkasnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.