Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pedagang Pasar Gede dan Klewer Solo Bakal Divaksin Covid-19 Lusa

Kompas.com - 25/02/2021, 23:38 WIB
Labib Zamani,
Dony Aprian

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Pedagang Pasar Gede dan Klewer Solo, Jawa Tengah, akan menjalani vaksinasi Covid-19 tahap dua pada Sabtu (27/2/2021).

Rencananya, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk pedagang pasar tradisional akan dibuka Wali Kota terpilih Solo Gibran Rakabuming Raka.

"Nanti di Pasar Gede dulu terus bergeser di Pasar Klewer. Pelaksanaannya nanti setelah seremonial Pak Wali Kota baru launching di situ (Pasar Gede)," kata Kepala Dinas Perdagangan Solo Heru Sunardi di Solo, Jawa Tengah, Kamis (25/2/2021).

Baca juga: Genap Setahun 13 Maret, Dinkes Sebut Kasus Covid-19 Jateng Pertama Ditemukan di Solo

Pihaknya sudah membuat jadwal pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi pedagang untuk menghindari terjadinya kerumunan.

"Nanti vaksinasi sesuai jadwal dari dinas. Karena untuk menghindari kerumunan," kata Heru.

Mengenai teknis pelaksanaan vaksinasi, seperti screening dan lainnya, kata Heru, semua akan ditangani oleh dinas kesehatan.

Pihaknya hanya menyediakan sasaran pedagang dan tempat vaksinasi.

"Nanti tempat vaksin tetap di atas kalau Pasar Gede. Pasar Klewer di lantai empat. Nanti seremonialnya di luar semua," tutur dia.

Baca juga: Antusias Warga Lansia Ikuti Vaksinasi Covid-19 Tinggi, Ini yang Disiapkan Dinkes Solo

Dikatakan Heru, berdasarkan data terakhir pedagang Pasar Gede yang memenuhi syarat vaksinasi ada sebanyak 567 orang, baik pedagang kios maupun los.

Kemudian, jumlah pedagang Pasar Klewer yang akan divaksinasi ada sebanyak 1.661 orang. 

"Semua pedagang sudah lengkap persyaratannya. Kan harus punya nomor induk kependudukan (NIK) dulu," kata dia.

Pihaknya menargetkan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi pedagang pasar tradisional selesai dalam sehari.

Bagi pedagang di dua pasar tersebut belum mendapatkan vaksinasi akan diikutkan periode berikutnya.

"Pedagang sudah siap, ada yang tanya kok tidak ikut. Nanti akan ikut di periode berikutnya sama pedagang pasar-pasar lainnya," tutur Heru.

Sebagaimana diketahui, jumlah vaksin Covid-19 tahap dua yang diterima Solo sebanyak 70.000 dosis.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com