Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melawan Polisi Pakai Celurit, 2 Pencuri Motor Ditembak

Kompas.com - 25/02/2021, 21:37 WIB
Andi Hartik,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com – Jajaran Polresta Malang Kota menangkap dua pelaku pencuri motor. Keduanya ditembak di bagian kaki karena berusaha melawan menggunakan celurit.

Kedua pelaku itu berinisial W (31) warga Purwodadi, Kabupaten Pasuruan dan S (32) warga Desa Tempuran, Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan.

Keduanya ditangkap pada Rabu (24/2/2021) di sekitar Jalan Danau Kerinci, Sawojajar, Kota Malang.

Penangkapan terhadap kedua pelaku itu berselang satu hari setelah pelaku mencuri sepeda motor Scoopy milik warga berinisial AC di parkiran salah satu kafe di Jalan S Supriadi Kecamatan Sukun, Kota Malang, pada Selasa (23/2/2021) pukul 20.30 WIB.

Baca juga: Kasus BCA Salah Transfer Rp 51 Juta, Ardi Ingin Kembalikan dengan Dicicil tetapi Ditolak

Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Leonardus Simarmata mengatakan, sebelum ditangkap, kedua pelaku sudah dibuntuti oleh anggotanya.

Kedua pelaku tersebut sudah diidentifikasi merupakan pencuri sepeda motor di salah satu kafe di Sukun.

“Yang pasti itu bukan kebetulan, lewat proses dan kami lakukan penyelidikan,” kata Leonardus dalam konferensi pers di Mapolresta Malang Kota, Kamis (25/2/2021).

Saat ditangkap, kedua pelaku itu mencoba melawan petugas. Pelaku atas nama W bahkan sempat mengayunkan celurit yang dibawanya kepada petugas sebanyak dua kali.

Beruntung, sabuk celurit yang diayunkan itu belum terlepas.

Atas dasar itu, tim penyidik lantas menembak kaki kedua pelaku tersebut.

“Kalau sudah melakukan perlawanan kepada petugas, itu pasti akan dilakukan tindakan tegas karena itu mengancam keselamatan dari pada petugas itu sendiri. Makanya langsung dilakukan tindakan tegas dan terukur,” ujar dia.

Baca juga: Ini Kegiatan yang Dilakukan Eri Cahyadi Jelang Dilantik Jadi Wali Kota Surabaya

Dari hasil penangkapan tersebut, petugas mengamankan barang bukti berupa motor yang dicuri oleh pelaku.

Motor tersebut ditemukan terparkir di salah satu warung di tepi jalan di Purwodadi, Kabupaten Pasuruan.

Selain itu, petugas juga mengamankan sejumlah barang bukti yang digunakan pelaku untuk menjalankan aksinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com