Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berniat Usir Lebah, Pencari Madu Malah Bakar 2 Hektar Lahan, Ini Ceritanya

Kompas.com - 22/02/2021, 20:02 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Seorang pria pencari madu di Bengkalis, Riau tidak sadar telah membakar 2 hektar lahan di dekat PT Priatama dan PT SRL.

Hal itu terjadi lantaran pria berinisial S alias Turi (31) itu belum mematikan api secara tuntas hingga terjadi kebakaran.

Api tersebut digunakan oleh pelaku untuk mengusir lebah agar ia bisa mengambil madu.

Baca juga: Ambil Madu Lebah, Seorang Pria di Riau Sebabkan 2 Hektar Lahan Terbakar

Petugas keamanan lihat kepulan asap

Ilustrasi apiShutterstock Ilustrasi api
Kapolres Bengkalis AKBP Hendra Gunawan mengemukakan, peristiwa ini terjadi pada Jumat (19/2/2021) sekitar pukul 12.20 WIB.

Ketika itu, seorang petugas keamanan di sekitar lokasi berpapasan dengan pelaku yang membawa kantong plastik berisi madu.

Namun tak berselang lama usai pelaku berlalu, petugas melihat asap mengepul.

Curiga terjadi sesuatu, petugas menghubungi anggota Polsek Rupat.

"Anggota Satreskrim Polres Bengkalis dan Polsek Rupat mengecek ke lokasi dan benar ada kebakaran lahan akibat dari api pengambilan madu lebah oleh pelaku," kata Hendra.

Baca juga: Video Viral Anggota DPRD Sebut Pemakaman Covid-19 seperti Kuburkan Anjing, Diprotes dan Dikirimi Keranda Mayat

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com