Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil yang Ditumpangi Athira Farina Mengeluarkan Asap Sebelum Kecelakaan

Kompas.com - 17/02/2021, 13:12 WIB
Robertus Belarminus

Editor

KOMPAS.com - Mobil yang ditumpangi pilot dan selebgram Athira Farina mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Dusun Pelilit, Nusa Penida, Klungkung, Bali, pada Senin (15/2/2021) siang.

Sebelum kecelakaan, polisi mengatakan mobil tersebut mengeluarkan asap.

Kepala Polsek Nusa Penida AKP Made Sukadana mengatakan, mobil tersebut dikemudikan oleh I Kadek Arpan Arisangkara (23).

Kemudian, dua penumpang lainnya yakni Komang Diahratnasari (25) dan Athira Farina Putri.

Baca juga: Detik-detik Pilot Athira Farina Alami Kecelakaan Lalu Lintas, Mobil Tabrak Pohon dan Terbakar

Awalnya, mereka dalam perjalanan dari Desa Bungamekar, menuju Pantai Atuh di Desa Pejukutan, Nusa Penida.

Lalu, ketika sampai di ruas Jalan Dusun Pelilit, pengemudi melihat asap muncul dari bawah setir.

Kemudian, ketika melewati jalan yang menurun dan berbelok, asap semakin banyak di depan dasbor mobil.

Asap itu membuat pengemudi panik dan membanting setir ke kiri hingga menabrak pohon.

Beruntung mereka tak terluka parah dan berhasil keluar dari mobil untuk menyelematkan diri.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com