Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kota Bogor Masih Berstatus Zona Merah

Kompas.com - 16/02/2021, 09:58 WIB
Dendi Ramdhani,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum mengatakan, Kota Bogor masih jadi satu-satunya daerah yang masuk kategori daerah risiko tinggi atau zona merah Covid-19.

Hal itu ia sampaikan berdasarkan data terbaru level kewaspadaan Covid-19 di Jabar periode 1-7 Februari 2021.

"Terkait level kewaspadaan, dari data periode 1-7 Februari, terdapat satu daerah zona merah di Jabar, yakni Kota Bogor. Lainnya, terdapat 22 zona oranye (sedang) dan 4 zona kuning (rendah) di Jabar, yakni Kabupaten Sukabumi, Majalengka, Sumedang dan Subang," kata Uu di Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (15/2/2021).

Baca juga: BLT UMKM di Kabupaten Bandung Diduga Disunat hingga Rp 804 Juta

Uu melaporkan, keterisian tempat tidur ruang isolasi di 308 rumah sakit di Jabar mengalami penurunan.

Hingga 14 Februari 2021, tingkat keterisian ruang isolasi atau bed occupancy rate (BOR) rumah sakit berada di angka 58,84 persen, di bawah standar rujukan WHO yakni pada angka 60 persen.

"Alhamdulillah minggu ini hanya 58,84 persen, tetapi ini pun belum sesuai yang diharapkan," ucap Uu.

Baca juga: Video Pria Menganiaya Anak di Bandung Viral, Polisi Kejar Pelaku

Kemudian, BOR di pusat isolasi se-Jabar adalah 50,20 persen.

BOR Rumah Sakit Darurat Covid-19 Secapa AD sebesar 31,67 persen.

RS Darurat Stadion Patriot Bekasi sebesar 26,79 persen; dan RS Lapangan Covid-19 Kota Bogor sebesar 85,71 persen.

Dalam sepekan terakhir, Jabar pun menambah tempat tidur ruang isolasi sebanyak 1.286 sebagai antisipasi lonjakan kasus.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com