Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NUSANTARA] Mobil Avanza Tersesat di Hutan Gunung Putri | Pengguna Jalan Tol di Denda karena Gunakan 1 Kartu untuk 2 Mobil

Kompas.com - 15/02/2021, 06:15 WIB
Setyo Puji

Editor

2. Didenda karena gunakan 1 kartu untuk 2 mobil

Pengguna jalan tol di Lampung Selatan didenda sebesar Rp 566.000.

Pasalnya, kedapatan menggunakan satu kartu e-toll untuk dua kendaraan.

Yanto mengatakan, saat kejadian itu mobil yang ditumpangi kakaknya tersebut tidak bisa masuk tol karena saldo di dalam kartunya kurang.

Karena tidak ada satu orang pun petugas di pintu masuk, ia lalu berinisiatif menggunakan kartu yang digunakan untuk mobilnya untuk membantu mobil kakaknya tersebut.

Tapi tak disangka, justru hal itu menjadi masalah saat hendak keluar tol dan pihaknya harus membayar denda yang tak murah.

"Alasannya tidak bisa menunjukkan asal masuk. Ya tapi kok bisa masuk sebelumnya," kata Yanto.

Baca juga: Rombongan Keluarga Tertahan di Tol karena Pakai 1 Kartu untuk 2 Mobil, Harus Bayar Denda Rp 566.000

3. Merasa tidak hamil tapi melahirkan

Ilustrasi bayiKOMPAS.com/NURWAHIDAH Ilustrasi bayi

Seorang ibu muda di Cianjur, Jawa Barat, berinisial SZ (25) terkejut saat melahirkan anak perempuan secara normal.

Padahal, sebelumnya ia tak merasakan sedang hamil.

Ia sadar jika hamil setelah merasakan sakit perut dan melakukan pemeriksaan di puskesmas.

“Kaget dan heran, katanya saya hamil dan sudah waktunya melahirkan,” ujar dia.

Kasus yang dialaminya itu diketahui sebagai kehamilan samar. Dalam catatan medis, kasus tersebut terjadi karena dua faktor, yaitu psikis dan fisik.

Baca juga: Cerita Ibu di Cianjur Melahirkan Tanpa Merasa Hamil, Berawal Merasakan Ada Angin Saat Santai di Rumah

4. Akhyar Nasution jadi wali kota 6 hari

Akhyar Nasution usai dilantik menjadi wali kota Medan sisa masa jabatan 2016-2021 di Aula Tengku Rizal Nurdin, Kamis (11/2/2021) laluKOMPAS.COM/MEI LEANDHA ROSYANTI Akhyar Nasution usai dilantik menjadi wali kota Medan sisa masa jabatan 2016-2021 di Aula Tengku Rizal Nurdin, Kamis (11/2/2021) lalu

Akhyar Nasution diangkat sebagai Wali Kota Medan selama enam hari.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com