LAMPUNG, KOMPAS.com - Polres Mesuji menangkap begal sadis lintas provinsi berinisial H (31) pada Jumat (12/2/2021) sore.
H merupakan pelaku begal yang menembak sopir truk pengangkut ayam, Anggi Prayitno (22), hingga tewas pada 26 Desember 2020.
Kasat Reskrim Polres Mesuji Iptu Riki Nopariansyah mengatakan, pelaku ditangkap di wilayah Fajar Indah, Kabupaten Mesuji.
"Pelaku H ini termasuk pelaku pencurian dengan kekerasan yang tidak segan melukai korbannya," kata Riki saat dihubungi, Minggu (14/2/2021).
Dalam penangkapan itu, pelaku melawan anggota Tekab 308 Satreskrim Polres Mesuji. Polisi lalu menembak kaki pelaku.
Baca juga: Sopir Truk Ayam Potong Tewas Ditembak Begal, Uang Rp 60 Juta Dibawa Kabur
Dalam pengembangan kasus, diketahui pelaku H merupakan komplotan begal yang kerap beroperasi di wilayah Mesuji, Lampung, dan Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan.
Menurut Riki, setidaknya ada sembilan kasus pembegalan di wilayah Mesuji, dan lima kasus di wilayah OKI.
"Pelaku ini lintas provinsi. Ada 14 TKP di Mesuji dan OKI," kata Riki.
Dalam penangkapan itu, kata Riki, pihaknya juga menyita sepucuk senjata api rakitan jenis pistol, empat butir amunisi dan sebilah badik.
"Kami terus mengembangkan kasus ini dan sedang mengejar satu orang kawananan dari pelaku," kata Riki.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.