Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Dibunuh, Seniman yang Dihabisi Sekeluarganya Sempat Suguhkan Kopi ke Pelaku

Kompas.com - 12/02/2021, 12:09 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com - Pelaku pembunuhan seniman Anom Subekti beserta anggota keluarganya diketahui berdasarkan sidik jari yang ditemukan di tempat kejadian perkara.

Polisi menemukan fakta bahwa pelaku memiliki hubungan pertemanan dan disebut orang yang dekat dengan korban.

Bahkan pelaku sempat diterima dengan baik sebagai tamu saat datang ke rumah korban.

Baca juga: Sidik Jarinya Ketahuan, Pembunuh Satu Keluarga Seniman di Rembang Berencana Bunuh Diri

Suguhkan kopi

Ilustrasi kopi.PIXABAY/COCOPARISIENNE Ilustrasi kopi.
Pelaku bernama Sumani pada malam itu, Rabu (3/2/2021), bertamu ke rumah Anom, Padepokan Seni Ongko Joyo.

Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Pol Iskandar Fitriana Sutisna mengatakan, korban ketika itu menyuguhi pelaku dengan segelas kopi.

Tak disangka kedatangan Sumani malam itu ialah untuk menghabisi nyawa Anom dan keluarganya.

Dari gelas kopi yang dia minum itulah, polisi akhirnya menemukan sidik jari pelaku.

Baca juga: Polisi Sebut Pembunuhan Satu Keluarga Seniman di Rembang Sudah Direncanakan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com