Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Genangi Jalan di Cikampek Karawang, Timbulkan Kemacetan Panjang

Kompas.com - 07/02/2021, 15:10 WIB
Farida Farhan,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com-Banjir menggenangi Jalan Ahmad Yani, Dusun Pajaten, Desa Dawuan Tengah, Kecamatan Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Minggu (7/2/2021).

Akibatnya, sejumlah kendaraan mogok dan terjadi kemacetan panjang.

Hujan dengan intensitas tinggi beberapa hari terakhir yang melanda Karawang mengakibatkan Sungai Cikaranggelam meluap.

Jalan Ahmad Yani Dusun Pajaten, Desa Dawuan Tengah, Kecamatan Cikampek pun tergenang.

"Di jalan ketinggian air hingga selutut," ujar Fahrul (23), warga Dawuhan Tengah, Kecamatan Cikampek, Karawang ditemui Kompas.com di lokasi.

Baca juga: Sejumlah Permukiman Warga di 4 Kecamatan Kota Bekasi Dilanda Banjir

Fahrul menyebut air mulai menggenangi jalan sejak Sabtu malam. Ketinggian air semakin bertambah seiring hujan terus turun.

"Air mulai naik sekitar pukul 05.00 WIB," ujar Fahrul usai mebantu pengendara yang motornya mogok.

Warga Perum Bumi Mutiara Indah 1, Desa Dawuan Tengah, Kecamatan Cikampek, Karawang saat hendak mengungsi, Minggu (7/2/2021).KOMPAS.COM/FARIDA Warga Perum Bumi Mutiara Indah 1, Desa Dawuan Tengah, Kecamatan Cikampek, Karawang saat hendak mengungsi, Minggu (7/2/2021).

Berdasarkan pantauan Kompas.com, sejumlah warga menuntun motor mereka melintasi genangan banjir.

Ada juga yang memaksaan tetap menyalakan mesin. Tak hanya motor, beberapa mobil juga mogok.

Baca juga: Banjir 40 Sentimeter di Jalan Ahmad Dahlan Cipondoh Berangsur Surut

Menurutnya sejak pagi banyak pengendara yang motornya mogok. Bersama sejumlah rekannya, Fahrul berinisiatif membantu warga yang kendaraannya mogok.

"Kita bantuin," ujar dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com