Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/01/2021, 22:30 WIB
Hamzah Arfah,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

GRESIK, KOMPAS.com - Yulia Andini (13), Eka Fitria (15), dan Trisnia Rahma Inayati (15), warga Desa Cerme Kidul, ditemukan tewas tenggelam di Telaga Baru Cerme Kidul pada Rabu (27/1/2021) sore.

Sebelum tenggelam, ketiga remaja itu terlihat asyik bermain hujan di sekitar telaga bersama dua perempuan lain, Wilis dan Selvi.

Baca juga: Sempat Tertunda, 222 Dosis Vaksin Akhirnya Dikirim ke Pulau Bawean

Wilis dan Selvi selamat dari musibah tersebut.

"Saksi Bapak Agus Irwanto sempat mendengar teriakan minta tolong, kemudian mengajak warga lain mendatangi lokasi untuk melakukan pencarian," ujar Camat Cerme Suyono saat dikonfirmasi, Rabu petang.

Bersama warga lain, Agus mencari tiga remaja putri yang tenggelam itu. Mereka ditemukan dalam keadaan tak bernyawa.

Korban lalu dibawa ke Puskesmas Cerme untuk divisum.

Kapolsek Cerme AKP Mohammad Nur Amin menjelaskan, kronologi peristiwa nahas tersebut. Awalnya, lima remaja putri bermain hujan di lokasi yang tak jauh dari telaga desa setempat.

Meski dilarang teman-temannya, salah satu korban nekat turun ke telaga. Ia tenggelam karena tak bisa berenang.

"Karena diduga tidak bisa berenang, Fitri kemudian minta pertolongan. Coba dibantu oleh Adin (Yulia Andini), tapi kemudian ikut tenggelam, kemudian Tania (Trisnia Rahma Inayati) membantu tapi tenggelam juga. Dua teman lainnya tidak sampai turun (selamat)," kata Nur Amin.

Baca juga: Usai Disuntik Vaksin Covid-19, Wali Kota Madiun: Baik-baik Saja, yang Ada Hanya Senang

Remaja lain yang selamat itu berteriak minta tolong dan mencari bantuan warga. Korban ditemukan tak bernyawa di sekitar telaga.

Berdasarkan hasil visum, tak ditemukan tanda kekerasan di tubuh ketiga korban itu. Jenazah korban telah diserahkan kepada keluarga dan dimakamkan di tempat pemakaman umum setempat.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Kisah Pengojek Indonesia dan Malaysia di Tapal Batas, Berbagi Rezeki di 'Rumah' yang Sama...

Kisah Pengojek Indonesia dan Malaysia di Tapal Batas, Berbagi Rezeki di "Rumah" yang Sama...

Regional
Menara Pengintai Khas Dayak Bidayuh Jadi Daya Tarik PLBN Jagoi Babang

Menara Pengintai Khas Dayak Bidayuh Jadi Daya Tarik PLBN Jagoi Babang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com