Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkot Tegal Berencana Buka Bioskop 1 Februari, IDI Kritik: Pasien Covid-19 Masih Banyak

Kompas.com - 26/01/2021, 17:35 WIB
Tresno Setiadi,
Khairina

Tim Redaksi

TEGAL, KOMPAS.com - Rencana Pemerintah Kota Tegal untuk mengizinkan bioskop kembali buka mulai 1 Februari 2021 mendapat kritikan dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

Ketua IDI Kota Tegal dokter Said Barabas meminta Pemkot Tegal mempertimbangkan ulang mengingat kasus Covid-19 di Kota Tegal masih tinggi.

"Kami menyarankan sebaiknya pembukaan bioskop ditunda dahulu. Karena jumlah penderita Covid-19 di Kota Tegal masih banyak," kata Said, usai mengikuti vaksinasi Covid-19 di RSUD Kardinah, Senin (25/1/2021).

Baca juga: Banjir Kiriman Malaysia Rendam 8 Desa di Nunukan, Buaya Bermunculan

Said mengatakan, jangan sampai karena perhitungan ekonomi yang sedikit, mempertarukan faktor kesehatan masyarakat yang jauh lebih besar.

"Kita jangan berhitung masalah ekonomi yang mungkin sedikit namun berdampak jauh atau lebih besar dari sisi kesehatan masyarakatnya," kata Said.

Said mengatakan, meski dengan protokol kesehatan yang ketat, risiko penularan di bioskop tetap saja tinggi. Dengan ruangan yang tertutup dan ber-AC, sangat memungkinkan penularan Covid-19.

"Saat ini lebih baik jangan dibuka dulu. Karena bioskop ruangan tertutup dan udaranya sejuk maka risiko penularan Covid-19 sangat besar," kata dia.

Menurut Said, program vaksinasi baru saja digelar dan belum menyasar masyarakat luas.

"Vaksinasi ini baru saja dimulai untuk tenaga kesehatan. Mungkin nantinya ketika sudah banyak masyarakat yang divaksin, mungkin bioskop bisa kembali dibuka," katanya.

Di sisi lain, Said berharap ketika gilirannya tiba, masyarakat umum juga jangan ragu menerima suntikan vaksin.

"Vaksinasi untuk meningkatkan kekebalan tubuh yang nantinya pengaruhnya juga masyarakat semua," kata dia.

Said berharap,  vaksinasi mampu memutus mata rantai penularan Covid-19 karena ada kekebalan kelompok.

"Ketika vaksinasi sudah dalam jumlah besar kita harapkan penularan menurun bahkan berhenti. Kita menargetkan 70 persen dari masyarakat divaksin," jelasnya.

Baca juga: Wali Kota Magelang: Izinkan Saya Perpanjang PPKM

Mengacu data corona.tegalkota.go.id, Selasa (26/1/2021) pukul 16.15 WIB jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-18 mencapai 2.612.

Rinciannya, 1.994 kasus warga Kota Tegal dan 618 warga luar Kota Tegal. Dari jumlah itu, 211 orang di antaranya meninggal dunia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com