Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bikin Fans Berkerumun, Seorang Artis TikTok Diperiksa Polisi

Kompas.com - 25/01/2021, 18:00 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Gara-gara acara jumpa penggemar yang diadakan di sebuah restoran di Madiun, Jawa Timur, Minggu (24/1/2021), artis TikTok asal Solo, ViensBoys, dan manajemennya diperiksa oleh polisi.

Pasalnya, ketika meet and greet itu diadakan, Kota Madiun masih menerapkan pemberlakuan kegiatan masyarakat (PPKM).

Dalam tangkapan layar yang beredar, meski sudah memakai masker, tampak para penggemar dari artis TikTok tersebut berkerumun dan tidak menjaga jarak.

Baca juga: Penggemar Berkerumun Tanpa Jaga Jarak Saat Acara Jumpa Fan, Artis TikTok Diperiksa Polisi


Padahal, saat PPKM berlangsung, Pemerintah Kota Madiun melarang warga mengadakan kegiatan yang berpotensi menimbulkan kerumunan.

Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polres Madiun memeriksa artis TikTok tersebut pada Senin (25/1/2021).

“Kami sudah periksa artis dan manajemen artisnya," kata Kasat Reskrim Polres Madiun Kota AKP Fatah Meilana saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin.

 

Periksa sejumlah saksi

salah satu tangkapan layar yang menunjukkan adanya kerumunan dalam jumpa fans artis tik tok asal Solo, Viensboys di salah satu restoran di Kota Madiun, Jawa Timur, Minggu (24/1/2021)ISTIMEWA salah satu tangkapan layar yang menunjukkan adanya kerumunan dalam jumpa fans artis tik tok asal Solo, Viensboys di salah satu restoran di Kota Madiun, Jawa Timur, Minggu (24/1/2021)

Selain ViensBoys dan manajemennya, pihak kepolisian turut memeriksa manajer restoran yang menjadi tempat diselenggarakannya acara itu.

Polisi juga mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi yang berada di lokasi pada saat kegiatan tersebut diselenggarakan.

Kata Fatah, polisi menyelidiki kasus ini setelah sejumlah cuplikan video acara jumpa fans itu beredar di media sosial.

Baca juga: Digelar di Masa PPKM, Dua Hajatan di Kota Solo Dihentikan Satpol PP

Meski telah memeriksa sejumlah saksi, polisi belum menetapkan tersangka.

Penyidik Polres Madiun akan melakukan gelar perkara terlebih dulu sebelum menetapkan tersangka dalam kasus tersebut.

Fatah menjelaskan polisi masih secara maraton memeriksa sejumlah saksi yang melihat langsung acara tersebut.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Solo, Muhlis Al Alawi | Editor: Dheri Agriesta)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com