Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Data Kita, 50 Persen Pasien Covid-19 Meninggal Tanpa Komorbid, Jangan Abai"

Kompas.com - 08/01/2021, 06:54 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com - Tak ada jaminan bagi siapapun bisa selamat ketika terpapar Covid-19.

Sebab ternyata Covid-19 tidak hanya mengancam orang berpenyakit penyerta.

Salah satu buktinya, 50 persen kasus kematian karena Covid-19 di Kabupaten Blora tidak disertai penyakit bawaan.

Baca juga: Kasus Covid-19 di Blora, 50 Persen Meninggal Tanpa Penyakit Penyerta

Setengahnya meninggal tanpa komorbid

Ilustrasi jenazahKompas.com Ilustrasi jenazah
Plt Kepala Dinkes Kabupaten Blora Henny Indriyanti mengingatkan agar masyarakat tidak menyepelekan Covid-19.

Menurutnya, penyakit penyerta atau komorbid memang meningkatkan risiko kematian pada pasien Covid-19.

Namun ada faktor-faktor lain yang bisa memperburuk kondisi pasien Covid-19.

"Data kita hingga saat ini justru 50 persen meninggal dunia positif Covid-19 tanpa komorbid. Jadi jangan abai. Jangan terus saya tidak punya komorbid, saya aman. Jangan begitu," kata dia.

"Komorbid memang meningkatkan risiko, tapi bukan berarti tanpa komorbid aman-aman saja. Bisa saja faktor imunitas yang lemah," lanjut Henny saat dihubungi Kompas.com melalui ponsel, Kamis (7/1/2021).

Baca juga: Cerita Alex Luferchek, Pilot Asal AS, Pesawat Dibakar KKB, Diselamatkan Pendeta dan Warga

 

Ilustrasi pengendalian Covid-19 berbasis ilmiah dan sains. Pengendalian Covid-19 di Islandia dinilai terbaik, sebab baik ilmuwan, peneliti maupun pemerintah bekerja berdasarkan pada sains dan kegiatan ilmiah.SHUTTERSTOCK/FunKey Factory Ilustrasi pengendalian Covid-19 berbasis ilmiah dan sains. Pengendalian Covid-19 di Islandia dinilai terbaik, sebab baik ilmuwan, peneliti maupun pemerintah bekerja berdasarkan pada sains dan kegiatan ilmiah.
Ingatkan jaga protokol kesehatan

Dalam sebuah penelitian, penyakit komorbid yang sering ditemukan pada pasien Covid-19 adalah diabetes, kardiovaskular dan penyakit sistem pernapasan.

Henny juga mengingatkan agar masyarakat tetap melakukan 3m, yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

"Tetap patuhi protokol kesehatan Covid-19 untuk mengantisipasi penularan virus corona. Budayakan hidup sehat juga penting," kata Henny.

Hingga Kamis (7/1/2021) sore, Pemkab Blora mencatat total 3174 kasus positif Covid-19. Rinciannya, 141 orang meninggal dunia, 2743 orang sembuh, 26 orang dirawat di rumah sakit dan 264 orang menjalani isolasi mandiri.

Sumber: Kompas.com (Penulis : Kontributor Grobogan, Puthut Dwi Putranto Nugroho | Editor : Khairina)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com