Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Terduga Teroris yang Tewas Tertembak Dimakamkan di Gowa, Polisi Kawal Ketat

Kompas.com - 07/01/2021, 17:29 WIB
Himawan,
Khairina

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Dua terduga teroris yang tewas tertembak saat hendak ditangkap di Villa Mutiara Biru Makassar dimakamkan di Desa Paccelekang, Kecamatan Pattalassang, Gowa, Kamis (7/1/2021). 

Prosesi pemakaman kedua terduga teroris jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) Sulsel ini dikawal ketat oleh tim Densus 88 Mabes Polri bersama pasukan Brimob Polda Sulsel. 

Beberapa keluarga turut mengantar kedua terduga teroris tersebut. Mereka dibawa ke tempat pemakaman umum dari Rumah Sakit Bhayangkara Makassar, Kamis siang.

"Proses pemakamannya secara cepat," kata Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol E. Zulpan saat diwawancara di Mapolda, Kamis siang. 

Baca juga: Terduga Teroris yang Tewas Tertembak di Makassar Diduga Hendak Lakukan Bom Bunuh Diri

Prosesi pemakaman itu sendiri dikawal ratusan aparat dengan bersenjata lengkap dan berpakaian anti peluru. Polisi juga melakukan sterilisasi di lokasi pemakaman. 

Lokasi pemakaman kedua terduga teroris itu juga diduga merupakan lokasi pemakaman salah satu napi teroris yakni Ustaz Basri yang meninggal di Lapas Nusakambangan beberapa tahun yang lalu. 

Sebelumnya diberitakan dua orang yang diduga teroris tewas saat ditangkap tim gabungan Densus 88 Mabes Polri bersama tim gegana Polda Sulsel dan aparat Polrestabes Makassar di Jalan Boulevard, Kecamatan Biringkanaya, Makassar, Rabu (6/1/2021) pagi. 

Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Witnu Urip Laksana mengatakan dua terduga teroris tersebut merupakan jaringan kelompok Jamaah Ansharut Daulah (JAD) yang berinisial MR dan SA.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com