Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terinfeksi Covid-19, Bupati Kerinci: Saya Tidak Demam, Batuk, Pilek tapi Uji Swab Positif

Kompas.com - 16/12/2020, 09:31 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com - Bupati Kerinci Provinsi Jambi Adirozal dinyatakan positif Covid-19.

Hal tersebut diketahui setelah Adirozal beserta pengawal, asisten rumah tangga dan keluarganya melakukan tes swab.

Kini Adirozal harus menjalani karantina mandiri di kediamannya.

Baca juga: Bupati Kerinci Adirozal Positif Terjangkit Virus Corona

Tak batuk, demam dan pilek

Ilustrasi corona virus (Covid-19)shutterstock Ilustrasi corona virus (Covid-19)
Adirozal mengakui dirinya dan pengawal pribadinya terpapar Covid-19.

"Saya menyampaikan diri saya positif corona setelah uji swab keluar bersama satu orang pengawal pribadi saya," kata Adirozal melalui video, Selasa, (15/12/2020).

Adirozal mengatakan, tidak merasakan gejala sakit yang mengarah ke Covid-19. Tetapi, ketika menjalani tes swab, Adirozal rupanya terinfeksi corona.

"Tapi saya merasa sehat dan tidak ada batuk, demam, dan pilek. Namun, hasil uji swab dinyatakan positif," tutur dia.

Baca juga: Bermula 8 Siswa SMK Batuk dan Anosmia, Terbongkar 179 Siswa Positif Covid-19

 

Ilustrasi tanda tanyaThinkstock Ilustrasi tanda tanya
Belum diketahui sumber penularan

Adirozal tidak mengetahui bagaimana dirinya bisa tertular Covid-19.

"Kami tidak tahu dari mana asalnya, apakah dari acara-acara atau tamu yang datang ke Kerinci, atau pesta pernikahan tapi yang jelas, bahwa Covid-19 ini masih berada di sekeliling kita," kata Adirozal seperti dikutip dari Tribun Kerinci.

Sementara Sekretaris Daerah Kerinci, Asraf mengatakan segera melakukan penelusuran kontak bupati.

“Ya kita akan lakukan tracing nantinya,” ujar Asraf usai rapat penanganan Covid-19.

Baca juga: Terpapar Covid-19 Saat Hamil 7 Bulan, Dokter Novita dan Janinnya Meninggal

Keluarga negatif

Ilustrasi tes Covid-19, deteksi Covid-19, pengujian virus corona.Shutterstock Ilustrasi tes Covid-19, deteksi Covid-19, pengujian virus corona.
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Jambi Johansyah juga membenarkan kabar Adirozal terpapar Covid-19.

"Pasien inisial ARL usia 60 tahun Bupati Kerinci. Sesuai pernyataan resmi, Bupati telah positif Covid-19," kata Johansyah melalui pesan singkat, Rabu (16/12/2020).

Dari hasil tersebut, keluarga dan asisten rumah tangganya dinyatakan negatif Covid-19.

Hingga saat ini, jumlah akumulasi pasien Covid-19 di Jambi mencapai 2.752 orang.

1.762 orang di antaranya telah sembuh, sedangkan 47 orang lainnya meninggal dunia.

Sumber: Kompas.com (Penulis : Kontributor Jambi, Suwandi | Editor : Abba Gabrillin)

Artikel ini telah tayang di Tribunjambi.com dengan judul BREAKING NEWS: Bupati Kerinci Positif Covid-19, Sampaikan Kondisi Anak Istri

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com