Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Dapat Bantuan Nakes dari Pemerintah Pusat, Pemprov DIY Rekrut Relawan

Kompas.com - 11/12/2020, 21:20 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com- Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) melakukan rekrutmen relawan tenaga kesehatan (nakes) daerah. Hal tersebut menyusul nakes dari pusat tidak bisa diperbantukan ke daerah.

Wakil Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 DIY Biwara Yuswantana menyampaikan, akan merekrut relawan nakes sebanyak 247 orang.

"Kita sekarang merekrut relawan nakes di daerah sebanyak 247 sampai hari ini sudah 97an nakes," kata Biwara di Kompleks Kepatihan Yogyakarta, Jumat (11/12/2020).

"Jadi kita rekrut dari daerah ternyata di pusat tidak ada," imbuh dia.

Baca juga: Nakes RSUD Salatiga Meninggal karena Covid-19, Pelayanan Kesehatan Tetap Jalan

Biwara menyampaikan nakes yang nantinya direkrut tersebut akan ditugaskan ke dua rumah sakit yaitu Rumah Sakit Akademik Universitas Gadjah Mada (RSA UGM) dan Rumah Sakit Pusat Angkatan Udara (RSPAU) Hardjolukito.

"Di RSA kan ada gedung baru sebanyak 100-an ruangan dan RSUP Hardjolukito sebanyak 140," kata dia.

Dia juga menyampaikan, pasien Covid-19 tanpa gejala diimbau untuk mengisolasi mandiri atau melakukan isolasi di shelter yang disediakan.

"Sekarang itu kan kalau orang tanpa gejala silahkan isolasi mandiri dan shelter untuk mengurangi kapasitas rumah sakit," ujar dia.

Diberitakan sebelumnya, Pemerintah Provinsi DIY meminta tambahan tenaga kesehatan (nakes) sebanyak 100 hingga 150 orang.

Baca juga: UPDATE Covid-19 di Jatim, DIY, Bali, NTT, NTB, Kalbar dan Kalsel 11 Desember 2020

Penambahan tersebut lantaran di dua rumah sakit di DIY mengalami kekurangan tenaga karena harus membantu penanganan kasus Covid-19 di Jakarta.

"Dari Rumah Sakit Hardjolukito itu direkrut ditugaskan membantu jakarta karena pemerintah mengembangkan tidak hanya wisma atlet tapi wisma yang lain," kata Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X, Senin (30/11/2020).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com