Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Senin, Penggali Makam Jenazah Covid-19: Suka Tidak Tenang, Tiba-tiba Ditelepon Ada yang Meninggal

Kompas.com - 01/12/2020, 10:57 WIB
Candra Setia Budi

Editor

Dalam menjalani tugasnya, Senin tidak sendiri, ia dibantu delapan rekannya. Mereka mendapat tugas sebagai penggali makam Covid-19 dari Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim) Kota Samarinda.

Setiap harinya, mereka bekerja di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jannah Raudlatul Jannah, Jalan Serayu, Kelurahan Tanah Merah, Samarinda.

Kata Senin, dalam satu hari mereka harus menyiapkan enam liang lahat untuk jenazah pasien Covid-19 yang meninggal. Satu liang diberi upah Rp 500.000.

Baca juga: Ini Alasan Ketua RT Tolak Pemakaman Perawat di Semarang

Jika dalam sehari lubang-lubang yang disiapkan terisi penuh, lanjut Senin, mereka pun harus menyiapkan lubang baru.

“Begitu seterusnya. Pokoknya setiap hari ini pasti ada lubang kosong yang kita siapkan,” ungkapnya.

Masih dikatakan Senin, pada pertengahan Oktober 2020 lalu, mereka pernah memakamkan 10 jenazah dalam satu hari. Mereka pun terpaksa menyiapkan lubang secara mendadak.

Baca juga: UPDATE Covid-19 di Kalteng, Kaltim, Kaltara, Gorontalo, Sulbar, Sulsel, dan Sultra 30 November 2020

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com