Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ABK Lompat ke Laut Saat Diserang Perompak, Hilang 3 Hari, Ditemukan Tewas

Kompas.com - 29/11/2020, 06:00 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Pencarian terhadap korban perompakan yang diduga melompat ke perairan Selat Sele, Sorong. Papua Barat, berakhir.

Anak buah kapal (ABK) TB MS Papua 1 bernama Parkum (40) itu akhirnya ditemukan dalam keadaan tewas.

Baca juga: Perompak Kapal Beraksi di Perairan Sorong, Satu ABK Hilang Loncat ke Laut

Kapal tarik tongkang pembawa sembako

Ilustrasi kapalShuterstock Ilustrasi kapal
Perompakan diduga terjadi pada kapal penarik tongkang pembawa sembako dan bahan bangunan tersebut pada Kamis (26/11/2020)

Dari sejumlah ABK, ada tujuh orang yang selamat.

Saat itu ada dua ABK yang melompat ke laut, namun hanya Parkum yang hilang.

Tim Pencarian dan Pertolongan (SAR) lalu mencari korban dengan kapal RB 221 menuju titik lokasi.

"Kami masih mencari satu orang posisinya tenggelam atau dibawa perompak. Upaya pencarian sejak pagi sudah dilakukan dengan menyisir di sekitar Pulau Selat Sele dan tim rescue melakukan penyelaman," kata Arifin, saat dihubungi lewat saluran telepon, Jumat (27/11/2020).

Baca juga: ABK yang Lompat Saat Kapal Diserang Perompak di Sorong Ditemukan Tewas

 

Ilustrasi laut, samudra, lautan Ilustrasi laut, samudra, lautan
Tiga hari hilang

Pencarian kemudian berlanjut hingga hari ketiga, Sabtu (28/11/2020).

Korban kemudian ditemukan Sabtu 11.10 WIT, lokasinya sekitar 2 mil dari lokasi jatuhnya korban.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Sorong Mochammad Arifin mengatakan segera mengevakuasi jenazah.

"Korban kami temukan dalam kondisi meninggal dunia sedang terapung di air laut. Jasad korban kemudian dievakuasi ke daratan pantai untuk segera dievaksuasi ke Sorong," kata Mochammad Arifin, saat dihubungi lewat telepon selularnya, Sabtu.

Baca juga: 3 Hari Terkatung-katung di Laut, 7 ABK KM Ayska Ditemukan Kelaparan

Proses evakuasi

Tim SAR saat melakukan upaya pencarian satu ABK Maichel KOMPAS.com Tim SAR saat melakukan upaya pencarian satu ABK
Tim SAR mengevakuasi korban dengan kapal RB 221 ke pelabuhan perikanan Sorong.

Jenazah lalu dibawa ke Rumah Sakit Sele Be Solu untuk dilakukan pemeriksaan.

Sementara Polair Polres Sorong telah melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi terkait dugaan kasus perompakan, termasuk nahkoda kapal TN MS Papua 1

Sumber: Kompas.com (Penulis : Kontributor Sorong, Maichel | Editor : Robertus Belarminus)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com