Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Asal Penerapan Protokol Kesehatan Diperhatikan Sekolah, Saya Tidak Masalah Belajar Tatap Muka"

Kompas.com - 25/11/2020, 18:12 WIB
Hamzah Arfah,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

 

Sehingga setiap kelompok efektif belajar dua hari dan satu hari mengerjakan tugas, selanjutnya berganti dengan kelompok lain.

Siswa diminta menyarap sebelum berangkat karena penjualan makanan dan minuman di lingkungan sekolah tak diperkenankan.

Siswa disarankan berangkat dan pulang menggunakan transportasi pribadi.

Bupati juga meminta guru dan staf sekolah yang masuk selama belajar tatap muka harus berdomisili di Gresik. Guru dan staf yang tinggal di luar daerah disarankankan indekos di Gresik.

Baca juga: Satgas: Selama Belum Ada Vaksin Covid-19, Protokol Kesehatan Obat Terampuh

"Kalaupun terpaksa, kami mewajibkan untuk rapid test, swab dan pemeriksaan lainnya, untuk memastikan para guru tersebut sehat saat mengajar di Gresik," kata Sambari.

Sadar kekhawatiran orangtua

Bupati Gresik itu juga menyadari kekhawatiran orangtua dalam penerapan belajar tatap muka itu. Ia juga mendukung orangtua yang memilih belajar daring karena khawatir dengan pandemi Covid-19.

"Kami juga tidak melarang apabila ada orangtua yang keberatan pelaksanaan pembelajaran tatap muka dan lebih menginginkan daring. Terutama bagi siswa yang sekolahnya melewati wilayah tertentu berzona merah," kata Sambari.

Sambari berjanji, belajar tatap muka bakal dihentikan jika ditemukan klaster penularan Covid-19 baru di sekolah. Penutupan sekolah juga dilakukan jika Gresik masuk ke dalam zona merah Covid-19.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com