Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suami Bupati dan 36 Pegawai Pemkab Brebes Positif Covid-19 Usai Tur ke Bromo, Ganjar: Kurangi Piknik

Kompas.com - 25/11/2020, 07:50 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Suami dan dua anak Bupati Brebes, Jawa Tengah Idza Priyanti terkonfirmasi positif Covid-19. Warsidin, suami Bupati Brebes dan dua anaknya memilih dirawat di rumah sakit meski gejala ringan.

Mereka positif Covid-19 usai melakukan perjalanan besama puluhan pegawai Pemkan Brebes ke Jawa Timur.

Sementara dari hasil swab, Bupati Brebes Idza Priyanti dinyatakan negatif Covid-19.

Baca juga: Kasus Covid-19 di Brebes Bertambah Usai Pejabat Tur Ke Bromo, Ganjar Ingatkan Kurangi Piknik

Petugas kesehatan kemudian melakukan tracing pada 19 orang yang bekerja di rumah dinas bupati.

Dari hasil swab yang keluar pada Senin (16/11/2020) dari 19 orang, 12 orang dekat yang mendampingi bupati dan suaminnya terkonfirmasi positif Covid-19.

Mereka yang positif di antaranya mulai dari pekerja rumah tangga di rumah dinas, ajudan, hingga sopir.

"Mereka saat ini isolasi di pendopo (rumah dinas). Sementara belum boleh pulang masih dipantau kesehatannya," jelas Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, dr. Sartono, Senin (16/11/2020).

Baca juga: Usai Acara Tur ke Bromo, 36 Pegawai Pemkab Brebes Positif Covid-19

Sartono mengatakan sebelum dinyatakan positif Covid-19, Bupati Brebes dan suaminya bersama para sekretaris Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bepergian ke Bromo dan Kota Malang, Jawa Timur.

Mereka berangkat menggunakan bus dan beberapa kendaraan dinas pada Sabtu (7/11/2020) dan kembali ke Brebes pada Senin (9/11/2020).

Sepulang dari Jawa Timur, Bupati Brebes sempat melepas dua santri Ponpes Al Falah, Jatirokeh Brebes yang mengikuti lomba MTQ Tingkat Nasional.

Pelepasan dilakukan di Pendapa Rumah Dinas Bupati Brebes. Belakangan diketahui jika salah seorang santri juga terkonfirmasi positif Covid-19.

"Ada dua kemungkinan terjadinya transmisi virus. Pertama saat perjalanan ke Jawa Timur atau saat melepas santri," kata dia.

Baca juga: Setelah Suami dan 2 Anaknya, 12 Orang Dekat Bupati Brebes Juga Positif Covid-19

36 pegawai Pemkab Brebes positif Covid-19

Ilustrasi pasien infeksi virus corona, pasien Covid-19.Shutterstock/Pordee Aomboon Ilustrasi pasien infeksi virus corona, pasien Covid-19.
Tak hanya orang terdekat Bupati Brebes yang dinyatakan positif Covid-19. Sebanyak 36 pegawai Pemkab Brebes juga terkonfirmasi Covid-19 setelah mengikuti kegiatan di Bromo, Jawa Timur.

Data terbaru, ada 11 orang yang dinyatakan positif dari hasil swab pada Selasa (24/11/2020).

Dengan adanya penambahan itu, total positif yang terkait usai acara ke Bromo menjadi 36 kasus.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com