Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hampir Sepekan Warga Tegalbuleud di Sukabumi Terisolasi akibat Banjir

Kompas.com - 20/11/2020, 19:24 WIB
Budiyanto ,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

SUKABUMI, KOMPAS.com - Sekitar 1.000 jiwa penduduk Dusun Cipangkalan, Desa Buniasih, Kecamatan Tegalbuleud, Sukabumi, Jawa Barat, hampir sepekan terisolasi akibat jalan terendam banjir.

Hal tersebut disebabkan meluapnya Sungai Ciparanje yang diguyur hujan selama dua hari berturut-turut sejak Sabtu (14/11/2020).

Meluapnya Sungai Ciparanje yang mengalir dari hulu ke muaranya di Sungai Cibuni ini sudah berlangsung puluhan tahun.

Baca juga: 150 Hektar Sawah di Tegalbuleud Sukabumi 4 Hari Terendam Banjir, Petani Rugi Rp 600 Juta

Namun, hingga saat ini belum ada solusi. Pada setiap musim hujan, jalanan di sekitar akan kembali ditutup banjir.

''Bukan ratusan hektar lahan persawahan saja yang terendam. Tapi jalan menuju dusun kami juga ada yang teredam,'' ujar Dede Surahman (43) tokoh pemuda Dusun Cipangkalan yang menghubungi Kompas.com, Jumat (20/11/2020).

Bahkan, menurut Dede, rumah-rumah juga ada yang teredam.

Dede menuturkan, jalan yang terendam itu berlokasi di jalan desa menuju sejumlah perkampungan di Dusun Cipangkalan.

Baca juga: Pelajar SMA di Sumsel Dirampok dan Dikubur oleh Teman Sendiri

Jarak dari jalan utama ke dusun sekitar 2 kilometer dengan lebar 2,5 meter.

Ada satu titik lokasi yang terendam akibat meluapnya air Sungai Ciparanje.

Tepatnya di sekitar jembatan, karena jalan yang terendam ini lebih rendah dari jembatan.

''Kalau jalan yang terendam sekitar 500 meter ini berada di tengah-tengah persawahan yang terendam itu. Dalamnya ada yang mencapai 1 meter,'' tutur Dede yang sudah sepekan ini tidak bisa ke mana-mana.

Menurut dia, saat ini kegiatan masyarakat sangat terhambat dan sulit untuk keluar dusun menuju kecamatan dan jalan nasional.

Warga yang memiliki warung dan menjual kebutuhan pokok sudah kehabisan stok.

''Tabung gas melon, air bersih galon juga sudah sulit, karena sudah tidak ada yang mengirim karena jalannya terhambat. Sekarang kami nyaris terisolasi,'' ujar Dede.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Kabupaten Jembrana Boyong 2 Penghargaan dari BPS RI, Bupati Tamba: Hasil Kerja Keras Bersama

Kabupaten Jembrana Boyong 2 Penghargaan dari BPS RI, Bupati Tamba: Hasil Kerja Keras Bersama

Regional
Pemkab Tanah Bumbu Luncurkan MC Tanbu, Aplikasi Media Informasi dan Layanan Publik 

Pemkab Tanah Bumbu Luncurkan MC Tanbu, Aplikasi Media Informasi dan Layanan Publik 

Regional
Pemkot Semarang Klarifikasi Soal Pengadaan Sepeda Motor untuk Lurah Sebesar Rp 8 Miliar

Pemkot Semarang Klarifikasi Soal Pengadaan Sepeda Motor untuk Lurah Sebesar Rp 8 Miliar

Regional
Tingkat Inflasi Sulsel di Bawah Nasional, Pengamat Ekonomi: Bravo Pemprov Sulsel

Tingkat Inflasi Sulsel di Bawah Nasional, Pengamat Ekonomi: Bravo Pemprov Sulsel

Regional
Hadiri Milad Ke-111 Muhammadiyah, Gubernur Riau: Bersama Kita Hadapi Tantangan

Hadiri Milad Ke-111 Muhammadiyah, Gubernur Riau: Bersama Kita Hadapi Tantangan

Regional
Pemkot Tangsel Buka Lelang Barang Milik Daerah, Catat Tanggal dan Cara Daftarnya!

Pemkot Tangsel Buka Lelang Barang Milik Daerah, Catat Tanggal dan Cara Daftarnya!

Regional
Pelopor Smart City, Aplikasi Milik Pemkot Tangerang Telah Direplikasi 47 Daerah di Indonesia

Pelopor Smart City, Aplikasi Milik Pemkot Tangerang Telah Direplikasi 47 Daerah di Indonesia

Regional
Turunkan Stunting di Jembrana, Bupati Tamba Fokus Bantu 147 Keluarga Kurang Mampu

Turunkan Stunting di Jembrana, Bupati Tamba Fokus Bantu 147 Keluarga Kurang Mampu

Regional
Implementasi Program BAAS, Bupati Tamba Bagikan Bahan Makanan Sehat untuk Anak Stunting

Implementasi Program BAAS, Bupati Tamba Bagikan Bahan Makanan Sehat untuk Anak Stunting

Regional
Fokus Pembangunan Kalteng pada 2024, dari Infrastruktur, Pendidikan, hingga Perekonomian

Fokus Pembangunan Kalteng pada 2024, dari Infrastruktur, Pendidikan, hingga Perekonomian

Regional
Sekdaprov Kalteng Paparkan Berbagai Inovasi dan Strategi KIP Kalteng, dari Portal PPID hingga Satu Data

Sekdaprov Kalteng Paparkan Berbagai Inovasi dan Strategi KIP Kalteng, dari Portal PPID hingga Satu Data

Regional
Pabrik Biomassa Segera Berdiri di Blora, Target Produksi hingga 180.000 Ton Per Tahun

Pabrik Biomassa Segera Berdiri di Blora, Target Produksi hingga 180.000 Ton Per Tahun

Regional
Atasi Banjir di Kaligawe dan Muktiharjo Kidul, Mbak Ita Optimalkan Koordinasi Lintas Sektor

Atasi Banjir di Kaligawe dan Muktiharjo Kidul, Mbak Ita Optimalkan Koordinasi Lintas Sektor

Regional
Komitmen Jaga Kelestarian Satwa Burung, Mas Dhito: Kami Terbuka dengan Masukan dari Masyarakat

Komitmen Jaga Kelestarian Satwa Burung, Mas Dhito: Kami Terbuka dengan Masukan dari Masyarakat

Regional
Soal Pembebasan Lahan Tol Kediri-Kertosono, Pemkab Kediri: Tinggal 2 Persen

Soal Pembebasan Lahan Tol Kediri-Kertosono, Pemkab Kediri: Tinggal 2 Persen

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com