Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Pedagang Pasar Sidoharjo Wonogiri Positif Covid-19 Membeludak, Total 80 orang

Kompas.com - 20/11/2020, 07:32 WIB
Muhlis Al Alawi,
Dony Aprian

Tim Redaksi

“Untuk kegiatan pasar dilakukan penjagaan ketat dari unsur polsek, koramil, pasar, puskesmas, kecamatan, dan dinas perhubungan. Petugas ditempatkan di pintu masuk pasar dengan membawa thermogun dan handsanitizer,” kata Sarosa.

Bagi para pengunjung atau pedagang yang tidak pakai masker disuruh kembali dan tidak boleh masuk pasar.

Sarosa mengatakan, penjagaan ketat diberlakukan selama sepuluh hari hingga pedagang yang terkonfirmasi positif Covid-19 selesai menjalani isolasi mandiri.

Untuk kontak erat puluhan pedagang yang baru terpapar corona, Sarosa menyebut sekitar 150 orang.

Ratusan kontak erat sudah dilakukan swab test kemarin pagi.

Diberitakan sebelumnya, sebanyak tujuh pedagang di Pasar Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19.

Pemkab Wonogiri menutup pasar tersebut untuk sementara.

Selain itu, Pemkab Wonogiri akan melakukan swab test terhadap sekitar 500 pedagang yang berjualan di Pasar Sidoharjo mulai Senin (9/11/2020).

"Bagi pedagang yang terkonfirmasi positif Covid-19 diharuskan isolasi mandiri. Sementara yang negatif, diperbolehkan berjualan kembali mulai Jumat (13/11/2020)," kata pelaksana tugas Bupati Wonogiri, Edi Santosa, saat dikonfirmasi, Sabtu (7/11/2020) siang.

Selama penutupan, tim dari dinas kesehatan dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) akan menyemprot seluruh area pasar dengan cairan disinfektan.

Edi mengatakan, terdapat 10 kasus positif Covid-19 dari klaster Pasar Sidoharjo hingga Sabtu (7/11/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com