Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Kasus Keracunan Ikan Buntal di Tanah Air, Bocah 1 Tahun hingga Suami Istri Meninggal Jadi Korban

Kompas.com - 18/11/2020, 11:33 WIB
Rachmawati

Editor

4. Di Banyuwangi, satu keluarga tewas karena makan buntal

Di Banyuwangi, satu keluarga meninggal karena makan ikan buntal hasil pancingan pada Selasa (10/3/2020).

Korban adalah pasangan suami istri Muhlis Hartono (65) dan Dewi Ambarwati (50), serta ibu mertua Muhlis bernama Siti Habsah (80).

Kapolresta Banyuwangi Kombes Arman Asmara Syarifudin menjelaskan tragedi tersebut berawal saat Muhlis membawa ikan buntal hasil pancingan pada Senin (9/3/2020).

Ikan tersebut kemudian dimasak bumbu santan dan untuk lauk makan.

Baca juga: Fakta di Balik Sekeluarga Tewas Keracunan Ikan Buntal di Banyuwangi

Setelah makan masakan itu, ketiganya merasa pusing. Keesokan harinya, ketiga korban masih tetap makan masakan tersebut, .

Hingga akhirnya Muhlis, Dewi, dan Siti dilarikan ke puskesmas setempat karena mengeluh mulas dan mual-mual. Meski telah menjalani perawatan, nyawa ketiga korban tidak tertolong.

"Mereka meninggal lantaran keracunan," ujar Arman, Selasa.

Muhlis dan Dewi meninggalkan seorang anak balita yang kini dirawat kerabatnya.

Baca juga: Satu Keluarga di Banyuwangi Tewas Usai Makan Ikan Buntal, Ini Penyebabnya...

5. Di Bali, bocah 11 tahun tewas makan kerupuk ikan buntal

Kerupuk ikan buntal yang diduga menyebabkan dua anak-anak keracunanIstimewa Kerupuk ikan buntal yang diduga menyebabkan dua anak-anak keracunan
Di Buleleng, Bali, PAMS (11) meninggal keracunan setelah konsummi kerupuk ikan buntal pada Selasa (17/11/2020).

Sementara satu kerabatnya, KATP (5) menjalani perawatan di RSUD Buleleng.

"Diduga karena keracunan saat makan kerupuk kulit ikan buntal. Saat ini korban satu sudah berada di rumah duka, sedangkan korban dua masih di RSUD Buleleng," kata Kasubag Humas Polres Buleleng Iptu Gede Sumarjaya dalam keterangan tertulis, Selasa malam.

Kasus tersebut berawal saat PAMS bermain di rumah KATP. Mereka kemudian makan kerupuk ikan buntal yang disimpan di dalam toples. Tak lama kemudian, PAMS dan KATP muntah dan lemas.

Kerupuk ikan buntal itu dibuat oleh orangtua salah satu korban dari ikan hasil memancing di laut.

Mereka kemudian dibawa ke Puskesmas Gerkgak untuk perawatan. Karena keterbatasan alat, mereka berdua dirujuk ke rumah sakit dan PMAS dinyatakan meninggal dunia.

Baca juga: 2 Anak Keracunan Setelah Santap Kerupuk Kulit Ikan Buntal, Satu di Antaranya Meninggal

SUMBER: KOMPAS.com (Penulis: Michael Hangga Wismabrata, Ahmad Faisol, Sigiranus Marutho Bere, Imam Rosidin | Editor : Aprillia Ika, Farid Assifa, Robertus Belarminus, David Oliver Purba, Dheri Agriesta)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com